Sandiaga Uno Kagumi Jokowi Bergaya Ala Tom Cruise

Sandiaga Uno Kagumi Jokowi Bergaya Ala Tom Cruise

Sandiaga Uno (Foto: Iqbal)

Jakarta - Bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno ikut menyaksikan seremoni pembukaan Asian Games 2018. Ia mengatakan acara pembukaan itu sangat menghibur. Ia juga menilai Presiden Jokowi keren banget dengan 'aksi' motornya.

"Menurut saya keren banget, asli keren. Dan kita terhibur. Kalau saya lihat kejutan dari angle kamera, kekuatan dari kalau kita lihat mulainya macet terus naik motor terus ada juga menyerahkan anak pramuka nyeberang jalan jadi sangat relevan dan aktual," kata Sandiaga Uno usai menonton opening ceremony Asian Games 2018 di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (18/8/2018).

"Bagus banget acaranya dan dikemas sangat entertaining," tambah dia.

Sandi bersama sang istri, Nur Asia tidak menonton pembukaan Asian Games itu sampai selesai karena ada kepentingan lain. Ia keluar dari GBK melalui pintu Gate 2 dan masuk ke Hotel Fairmont sekitar pukul 21.00 WIB.

Ia mengomentari acara pembukaan Asian Games itu yang menurutnya sukses dan berkelas dunia. Sandiaga juga mengucapkan selamat kepada Presiden Jokowi karena mampu mengemas Asian Games 2018 menjadi menarik.

"Tapi kita kihat dari awal sangat world class ya. Ini benar-benar menunjukkan bahwa Indonesia bangga kita jadi bangsa Indonesia bangga dan selamat untuk Pak Jokowi dan seluruh kru Pak Eric Tohir (Ketua INASGOC)," imbuh pasangan Prabowo Subianto itu.

Selain itu, Sandiaga berharap pergelaran Asian Games dapat berlangsung sukses hingga acara usai.

"Bismillah semoga sampai tanggal 2 September lancar," kata Sandi.

Dalam video pembukaan Asian Games 2018, Jokowi terlihat naik moge menuju Stadion GBK didampingi pengawalan ketat Paspampres. Dia naik motor sambil mengenakan jas formal dan helm hitam. Aksi Jokowi ini dinilai bak Tom Cruise di film "Mission Impossible"

Terlihat pengawalan ketat dari Paspampres saat Jokowi naik moge. Setelah melalui jalanan ibu kota, Jokowi tiba di Stadion GBK. Masih mengenakan helm hitam, Jokowi sempat beraksi dengan mogenya itu.

Sepeda motor yang dikendarainya masih melaju. Sesaat kemudian, pria bersepeda motor seperti di dalam video tiba di panggung utama, melaju lalu masuk ke bagian bawah.

Tak lama setelah itu, masih berkaitan dengan penggambaran video, Jokowi tiba di Royal Box, area VVIP untuk menyaksikan pembukaan Asian Games 2018. 

(snw)

 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews