Resep Mie Kuah Instant Pedas Mantap

Resep Mie Kuah Instant Pedas Mantap

Ilustrasi hasil masakan mie instan (Foto: mykoreankitchen.com)

Batam - Mie instant, hampir semua orang menyukainya. Enak dan mudah cara membuatnya.

Terbukti, banyak warung makan yang menyediakan olahan mie instant. Jualan olahan mie instant jadi usaha sederhana yang menguntungkan.

Bosan dengan cara masak mie instant yang biasa-biasa saja? Seperti dikutip dari vemale.com, resep berikut bisa dicoba, terutama bagi pecinta rasa pedas.

Bahan

1 bungkus mie instan kuah (rasa sesuai selera)
1 batang daun bawang (potong kasar)
2 siung bawang putih (iris tipis)
5 buah cabai rawit (iris kecil-kecil)
2 buah cabai hijau besar (potong sesuai selera)
Kecap manis (secukupnya, jika suka)
Garam (secukupnya, jika kurang asin)
Satu genggam tauge

Cara Membuat

Masak air hingga mendidih secukupnya, kemudian masak mie hingga matang.
Angkat mie yang telah matang, tiriskan kemudian sisihkan sebentar.

Rebus air secukupnya, masukkan bawang putih, tauge, daun bawang, cabai rawit, cabai hijau dan garam sedikit saja. Rebus hingga semua bahan matang.

Masukkan mie ke dalam kuah, aduk rata. Tambahkan bumbu mie instan, aduk rata.
Tambahkan kecap manis sesuai selera, koreksi rasa.

Angkat mie kuah pedas yang telah matang, sajikan selagi masih panas.

Selamat mencoba dan menikmatinya.

(deb)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews