Kesulitan Air Bersih, Siswa di Pulau Kasu Diwajibkan Bawa Air ke Sekolah

Kesulitan Air Bersih, Siswa di Pulau Kasu Diwajibkan Bawa Air ke Sekolah

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Akses air bersih yang sulit didapatkan di Pulau Kasu, Kecamatan Belakang Padang, juga mendapatkan imbas dari ketiadaan fasilitas air bersih di pulau itu.

Akibatnya, sebagian besar siswa terpaksa harus membawa air bersih dari rumah mereka, yang sebelumnya dibeli dari penjual air di bibir pantai Pulau Kasu.

Siswa di SMAN 07 Pulau Kasu, misalnya, terpaksa membawa air dari rumah mereka sebanyak dua botol Aqua berkapasitas 1,5 liter. Hal itu dilakukan setiap hari untuk kepentingan para siswa saat hendak ke toilet.

"Kita menjadwalkan para siswa membawa air 2 botol Aqua dari rumah mereka. Itu untuk kepentingan mereka kalau mau ke toilet," kata Zapari, Guru SMAN 07 Pulau Kasu, Belakangpadang, Batam.


[alf]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews