Kolam Renang Popda Tak Beruang Ganti, Disparpora Lingga Cari Alternatif

Kolam Renang Popda Tak Beruang Ganti, Disparpora Lingga Cari Alternatif

Kabid Pora beserta Anggota DPRD Lingga meninjau kesiapan kolam renang untuk perhelatan Popda Kepri di Kampung Kador, Desa Mepar (Foto:Ruzi/Batamnews)

Lingga - Kolam renang untuk perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Provinsi Kepulauan Riau ke-VII tahun 2018 di Lingga sudah bisa dimanfaatkan.

Kondisi kolam berstandar nasional itu pun sangat mumpuni. Namun, tetap saja ada beberapa kekurangan, seperti fasilitas ruang ganti pakaian untuk para atlet serta tribun penonton yang belum tersedia.

Menanggapi hal itu, Kepala Bidang (Kabid) Pemuda dan Olahraga (Pora) di Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Lingga, Saparuddin mengatakan, untuk alternatif ruang ganti bagi para atlet, sudah disiapkan.

"Kami rencana membuat dari triplek dan kayu yang ada, nanti kami semen, kami akan buat tempat ganti untuk atlet. Kami sudah koordinasi ke Komisi II," kata Sapar kepada Batamnews.co.id, Selasa (3/7/2018).

Sementara itu, untuk tribun sendiri, Sapar mengaku akan menjemput anggaran dari Pemprov Kepri selesai perhelatan Popda.

"Kolam itu kan belum dilakukan serah terima, jadi barang ini kan anggarannya Rp20 miliar dan baru terealisasi Rp8 miliar, jadi sisanya akan kami jolok lagi untuk pembangunan tribun dan ruang ganti itu," ujarnya.

Sementara itu, Anggota Komisi II DPRD Lingga Norden mengaku akan bersama Disparpora menjemput anggaran lanjutan pembangunan kolam renang yang masih tersisa untuk pembangunan tribun serta kekurangan lainnya.

"Tahap kedua nanti akan dilanjutkan pembangunan kolam itu. Kami harap pada tahap kedua selesai. Kami akan giring. Untuk jalan serta fasilitas semua kami akan desak," ucapnya.

Diketahui, sebelumnya Kabid Pora bersama Wakil Ketua II DPRD Lingga, Mudazir Zahid, serta anggota DPRD Lingga, Norden, Salmizi serta Ahmad Nashirudin melakukan kunjungan ke lokasi kolam renang yang berada di Kampung Kador, Desa Mepar, Kecamatan Lingga, Senin (1/7/2018).

Dari hasil kunjungan tersebut memastikan, meski ada sedikit kekurangan fasilitas pada kolam renang itu, tidak akan mengganggu jalannya perhelatan Popda yang akan berlangsung pada 20-28 Juli 2018 mendatang.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews