Penumpang Ngaku Bawa Bom, Ratusan Orang Berhamburan dari Pesawat

Penumpang Ngaku Bawa Bom, Ratusan Orang Berhamburan dari Pesawat

Sejumlah penumpang berdiri di sayap pesawat Lion Air (Foto: Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Pontianak - Ratusan penumpang Lion Air JT 687 panik bukan kepalang. Pasalnya ada seseorang yang mengaku membawa bom di dalam pesawat tersebut.

Sontak para penumpang berhamburan. Bahkan diantara membuka pintu darurat dan berusaha kabur melalui sayap pesawat.

"Benar, kejadiannya malam ini," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro, Senin (28/5/2018) pukul 20.20 WIB.

Danang menjelaskan pesawat itu sesuai dengan jadwal berangkat dari Bandara Internasional Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat, pukul 18.50 WIB dengan tujuan Jakarta. Namun, di dalam pesawat, ada penumpang yang mengaku membawa bom di tas.

Menurut dia, ada satu orang penumpang yang mengaku membawa bom di dalam tas.

Baca juga:

Kepanikan Dua Pramugari Mendengar Ancaman Bom di Kabin Pesawat

 

Kemudian, pilot pun mengambil tindakan menyelamatkan penumpang dan keamanan penerbangan. "Pilot memutuskan menurunkan seluruh penumpang, bagasi, dan barang bawaan," katanya.

Tampak dari sejumlah foto yang beredar sejumlah penumpang berdiri di sayap pesawat. Suasana pun mencekam. 

Informasinya, para penumpang yang ketakutan karena ancaman bom itu kemudian membuka pintu darurat. Setelah pintu darurat terbuka, penumpang berhamburan keluar dari pesawat. 

Akibat delay tersebut, dua pesawat jurusan Bandara Supadio-Bandara Soekarno Hatta dan Bandara Supadio-Bandara Internasional Husein Sastranegara.

(snw)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews