Munas Ricuh dan Diwarnai Adu Jotos, Peradi Pecah Jadi Tiga Kubu

Munas Ricuh dan Diwarnai Adu Jotos, Peradi Pecah Jadi Tiga Kubu

Suasana Munas Peradi di Hotel Clarion Makassar

BATAMNEWS.CO.ID, Makassar - Setelah diwarnai kericuhan dan diskorsing berkali-kali, Munas Perhimpinan Advokat Indonesia (Peradi) tetap dilanjutkan meski akhirnya organisasi ini pecah menjadi tiga kubu.  

Dalam munas tandingan yang digelar di ruang VIP Legend, Hotel Grand Clarion, Makassar, puluhan peserta munas menunjuk Juniver Girsang sebagai ketua umum Peradi lima tahun mendatang.

Penunjukan ini berdasarkan munas tandingan yang digelar setelah munas ditunda oleh Ketua Umum DPN Peradi Otto Hasibuan.

Kubu Juniver Girsang menganggap pelaksanaan Munas yang mereka lanjutkan itu sah karena didukung oleh 32 DPD dan 67 DPC Peradi se-Indonesia. Hal itu ditandai dengan bukti tanda tangan masing-masing ketua DPC.

Juniver Girsang terpilih aklamasi dalam Munas tandingan ini sekira pukul 23.00 Wita di ruang VIP Legend, Hotel Grand Clarion, Makassar.

“Paket saya tetap yakni saya ketua umum, Suhar Adi selaku Sekjen dan Harry Pontoh selaku Wakil,” ujar Juniver kepada wartawan, Jumat (27/3/2015).

Menurut Juniver, ketua umum DPN Peradi Otto Hasibuan menyatakan Munas ditunda padahal seluruh cabang sudah hadir. Menurutnya, kedatangan peserta Munas harus dihormati karena waktu, pikiran, tenaga dan materi sudah mereka keluarkan.

“Munas ini harus dilanjutkan. Aspirasi mereka sudah saya terima dan saya akan pelihara, untuk memperbaiki Peradi ke depan,” janji Juniver.

Untuk diketahui, pasca ditinggalkan kubu Otto Hasibuan usai menyatakan penundaan penyelenggaraan munas, terjadi keributan di ruang sidang. Para peserta Munas yang sepakat tetap melanjutkan Munas, kembali berbeda pendapat soal pemilihan unsur pimpinan sidang.

Mulai dari lima nama hingga tujuh nama yang disebut-sebut sebagai pimpinan. Kemudian di antara nama-nama tersebut, ada yang ditolak karena selama ini tidak begitu berperan dalam Peradi.

Hingga akhirnya, kubu Juniver Girsang menarik diri dan memilih melanjutkan Munas tandingan di ruang VIP Legend. Sementara dalam ruang sidang masih berkumpul kubu Humphrey R Djemat dan Jhonson Panjaitan.

Dengan demikian, dalam Munas ke-2 Peradi ini terpecah tiga kubu masing-masing kubu Otto Hasibuan, kubu Juniver Girsang, dan kubu Humphrey R Djemat.


(okezone.com)    


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews