Diduga Akibat Sopir Merokok, Pikap Ini Ludes Terbakar

Diduga Akibat Sopir Merokok, Pikap Ini Ludes Terbakar

Pikap yang terbakar di jalan Lintas Barat, Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Jumat (26/1/2018). (foto: ary/batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Bintan - Pikap Daihatsu Granmax warna hitam BP 8508 TB terbakar di jalan Lintas Barat, Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Jumat (26/1/2018) sekitar pukul 10.00 WIB. Mobil bermuatan kursi kapal speed boad itu hangus tak berbentuk. 

Diduga kebakaran itu terjadi karena bara api rokok menyambar muatan barang yang mudah terbakar. Beruntung sopir yang mengemudikan pikap itu, Robert (50) berhasil menyelamatkan diri.

"Melihat kobaran api, saya langsung berhenti lalu keluar untuk selamatkan diri," ujar Robert.

Awal cerita, dia mengemudikan pikap miliknya sendiri untuk mengantarkan kursi dan perlengkapan speed boat yang dipesan oleh pengusaha Tanjunguban. 

Untuk menghilangkan rasa jenuh, dia menyetir sembari membakar rokok dengan kondisi jendela kaca depan yang terbuka. 

Setibanya di jalur Lintas Barat tak jauh dari Kawasan Eks Tambang Pasir Desa Busung (Gurun Pasir). Dia melihat dari kaca spion tengah api sudah berkobar di bagian belakang kendaraannya.

"Saya sempat berusaha menyelamatkan kursi. Namun api semakin membesar sehingga saya berlari menjauhi pikap itu," katanya.
 
"Muatan sudah banyak terbakar. Tapi sampai sekarang saya masih bingung mengapa pikap itu bisa terbakar," ucap warga asal Gudang Minyak, Tanjungpinang ini. 

Petugas Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Pemadam Kebakaran (Damkar) Bintan Utara (Binut), Syamsul mengatakan kobaran api yang melahap pikap itu berhasil dipadamkan selama 2 menit saja. Tetapi untuk mendinginkannya butuh waktu 40 menit.

"Kami dapat kabar pukul 10.13 WIB. Ketika itu juga kami berempat bergegas ke lokasi dan berhasil padamkan api itu. Lalu, kami siram terus agar dingin selama 40 menit," katanya.

Setelah kondisi pikap itu sudah dingin, barulah lori crane tiba di lokasi kejadian. Selanjutnya, dilakukan evakuasi ke Kantor Polsek Bintan Utara.

"Udah dievakuasi pikap itu dari TKP," jelasnya. 

(ary)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews