Lukita Segera Gesa Pembentukan KEK Seluruh Batam

Lukita Segera Gesa Pembentukan KEK Seluruh Batam

Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo (Foto: Yogi/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Batam (BP Batam) Lukita Dinarsyah Tuwo enggan disebut sebagai pengganti Hatanto Reksodipoetro.

"Kami datang bukan untuk mengantikan tetapi meneruskan," kata  Lukita ketika serah terima jabatan di Gedung BP Batam, Batam Centre, Senin (23/10/2017).

Menurutnya, apa yang telah dilaksanakan Hatanto itu menjadi modal  untuk memudahkan dalam memajukan Kota Batam. 

"Batam bagaimanapun adalah lokasi yang sangat strategis sehingga menjadikan salah satu ujung tombak ekonomi nasional," ujar Lukita yang hari itu menggenakan baju batik.

Selain itu, apa yang dilakanakan Hatanto merupakan pondasi yang harus diperhatikan dan lanjutakan. "Itu adalab menjadi modal kami," ujarnya. 

Saat diwawancarai wartawan, Lukita kembali menegaskan bahwa dirinya bukan mengantikan Hatanto tetapi meneruskan. 

Di kesempatan yang sama, Lukita memaparkan, prioritasnya untuk saat ini berekomunikasi dengan stakeholder baik Pemko, Pengusasa asosiasi dan lainnnya. 

"Setelah itu kita bisa bahasa Perka 10, dan permasalahan lainnya," kata Lukita.

Lukita juga menyebutkan, di masanya agak lebih sulit, karena berada pada masa tranformasi status Kota Batam dari FTZ menjadi KEK. 

"Ini bukan hal mudah, kita perlu pembahasan yang lebih mendalam," ujarnya. 

Sertijab berlangsung lancar, setelah penandatangan berita acara dan sambutan, acara yang dihadiri eselon dan staf BP Batam dilanjutkan dnegan ucapan selamat dan foto bersama. 

(yes)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews