Hati-hati Melintas di Batam Centre, Ratusan Taksi Pangkalan Demo di Engku Putri

Hati-hati Melintas di Batam Centre, Ratusan Taksi Pangkalan Demo di Engku Putri

Ratusan taksi pangkalan yang memadati Jalan Engku Putri Batam Centre (Foto: Jhon Saragi/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Ratusan taksi pangkalan menggelar unjuk rasa di Kantor Walikota Batam Jalan Engku Putri Batam Centre, Batam, pagi ini. Tampak ratusan unit taksi dijejer di sepanjang jalan Engku Putri.

“Hati-hati warga Batam akan ada macet,” ujar seorang warga. Unjuk rasa ini digelar sebagai bentuk protes taksi pangkalan terhadap taksi online berbasis aplikasi.

Baca juga:

BREAKING NEWS! Taksi Pangkalan Blokir Jalan Engku Putri

 

Sehari sebelumnya para sopir taksi online melakukan aksi protes ke Dinas Perhubungan Kota Batam setelah mereka sengaja dijebak dan ditilang Dinas Perhubungan Kota Batam dan pihak kepolisian.

Hingga kini kisruh antara taksi konvensional dengan taksi online masih terus berkelanjutan. Sejumlah taksi online yang kini beroperasi di Batam diantaranya Uber, Grab, Go-Car. 

Taksi online itu hingga kini menurut Dinas Perhubungan tak memiliki izin sama sekali.***

(snw)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews