Rumah Ketua LAM Natuna Ditembak

Rumahnya Dihujani Peluru Kaliber 5.56, Ketua LAM Akhirnya Mengadu ke DPRD Natuna

Rumahnya Dihujani Peluru Kaliber 5.56, Ketua LAM Akhirnya Mengadu ke DPRD Natuna

Ketua LAM Natuna, Wan Zawali memaparkan kejadian kepada forum resmi di DPRD Natuna. (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Natuna - Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri, Wan Zawali menegaskan penembakan senjata laras panjang ke rumahnya tidak bisa dianggap sepele. 

Ia bersama rombongan LAM mendatangai Kantor DPRD Natuna, Kamis (30/3/2017) pagi. "Kami datang ke dewan agar penyelidikan insiden ini dikawal ketat. Kejadian ini tidak bisa dianggap sepele," ujar Encik Wan.

Wan Zawali datang bersama belasan rombongan anggota LAM dan Camat Bunguran Timur disambut Ketua DPRD Natuna, Yusripandi.

Ketua DPRD Natuna, Yusripandi mengatakan pihaknya secepatnya akan mengagendakan pertemuan dengan pimpinan TNI.

"Ini sebenarnya inisiatif LAM untuk datang ke DPRD. Kami secara lembaga merespon secara serius. Kami akan rapatkan. Ini kejadian luar biasa. Dari pertemuan ini kami akan lakukan hearing dengan petinggi TNI, meminta keterangan secara kelembagaan," kata Yusripandi.***


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews