BATAN Sosialisasi Rencana Pembangunan Pembangkit Nuklir di Batam

 BATAN Sosialisasi Rencana Pembangunan Pembangkit Nuklir di Batam

Acara seminar pembangkit nuklir di Politeknik Batam. (foto: ret/batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) melakukan sosialisasi Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) di aula utama Politeknik Negeri Batam, Kamis (4/8/2016).

Kegiatan ini guna menyampaikan pengkajian rencana pembangunan PLTN di Batam. Pengkajian ini masih tahap awal.

"Pengkajian Batam sebagai tempat dibangunnya PLTN masih awal sekali namun melalui sosialisasi kami menyampaikan risiko dan keuntungan dibangunnya PLTN di Batam," kata Kepala Batan Prof Dr Djarot Wisnubroto.

Menurut UU Nomor 17 tahun 2007 Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2005-2025, energi nuklir akan mulai dimanfaatkan pada tahun 2015-2019.

Untuk itu, Batam ditugasi untuk menyiapkan berbagai aspek teknis yang terkait dengan PLTN. Salah satunya Batam dinilai tempat yang strategis untuk dibangun PLTN karena Batam tidak dilewati jalur gempa.

"Pembangunan PLTN di beberapa negara di dunia, mereka juga dapat membangun PLTN di tempat yang kurang strategis namun berani apalagi kita yang memiliki wilayah yang cukup strategis," kata Djarot.

"Energi yang kita gunakan saat ini masih dominan minyak dan gas, namun sumber daya alam tersebut tidak bersifat kekal pasti akan habis. Nah, dengan adanya PLTN dapat menggantikan posisi migas nantinya," Andrinov Chaniago, Mantan Menteri Bappenas yang hadir sebagai pembicara.

(ret)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews