Dilengkapi AC, Kapal Pintar Mandiri Lantamal IV Bikin Betah Para Siswa

Dilengkapi AC, Kapal Pintar Mandiri Lantamal IV Bikin Betah Para Siswa

Suasana di kapal Pintar Mandiri-1 Lantamal IV dikerubuti para siswa SD di Bintan. (Foto: Istimewa/Dispen Lantamal IV)

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Kapal Pintar Mandiri-I atau yang biasa dikenal dengan kapal perpustakaan keliling milik Lantamal IV Tanjungpinang mulai melakukan misi penting. 

Misi penting tersebut berkunjung ke daerah terpencil untuk menjangkau daerah-daerah terpencil di Kecamatan Mantang, Kabupaten Bintan.

Kehadiran kapal Pintar Mandiri-I atau kapal perpustakaan disambut dengan antusias para siswa siawi SD Negeri 01 Mantang dan SMA Negeri 8 Bintan Desa Mantang Besar Kecamatan Mantang. 

Tampak para siswa serius membaca berbagai macam buku-buku pelajaran, buku-buku cerita koleksi Kal Pintar Mandiri-1 serta didukung suasana nyaman di dalam kapal yang dilengkapi pendingin ruangan.

"Kapal Pintar Mandiri-1 yang membawa ribuan buku berbagai jenis membuat para siswa siswi betah hingga berjam-jam berada di atas kapal," ujar Kepala Dispen Lantamal V Mayor Drs. Josdy Damopolii dalam rilisnya yang diterima batamnews.co.id, Rabu (3/8/2016).

Kapal pintar ini juga dilengkapi juga dengan jaringan inter koneksi internet, dan alat peraga lainya menjadikan magnet bagi siswa siswi untuk berlama-lama di dalam kapal.

Menurut Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI S.Irawan,S.E, sesuai misi dari pada Kal Pintar Mandiri-1 Lantamal IV untuk mencerdaskan masyarakat terpencil, Lantamal mempunyai program bergilir akan mengunjungi daerah-daerah pesisir yang ada di wilayah Kepri.

Kata Irawan, kapal Pintar Mandiri-1 merupakan sumbangan dari SIKIB (Solidaritas Ibu-ibu Kabinet Indonesia Bersatu) dipercayakan kepada Lantamal IV. Operasionalnya dan perawatan di bawah Satkamla Lantamal IV.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews