Kapolresta Barelang: Jaga Keamanan Masyarakat di Bulan Ramadhan Adalah Ibadah Bagi Polisi

Kapolresta Barelang: Jaga Keamanan Masyarakat di Bulan Ramadhan Adalah Ibadah Bagi Polisi

Kapolresta Barelang memeriksa pasukan saat apel pengamanan jelang Ramadhan, Sabtu (4/6/2016).

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Polresta Barelang beserta jajaran polsek-polsek di Batam menggelar Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Jelang Bulan Suci Ramadhan 1437 H, Sabtu (4/6/2016) di Mapolresta Barelang.

Seluruh anggota Polresta Barelang dari jajaran Satuan Sabhara akan ditugaskan memperketat dan memperbanyak patroli. Hal ini, dilakukan untuk menjaga keamanan dan kondusifitas pada bulan suci.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Helmy Santika mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian sebagai penegak hukum serta menjaga kenyamanan bagi yang beribadah maupun yang tidak.

"Ini tugas kita yang juga sebagai bentuk ibadah, jadi mari kita jaga keamanan dan kenyamanan pada bulan suci, baik yang menjalankan maupun tidak," kata Kombes Helmy Santika.

(edo)  

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews