Reses di 6 Wilayah, Anggota DPRD Sui Hiok Beberkan 11 Usulan Masyarakat di Dapil 2 Lingga

Reses di 6 Wilayah, Anggota DPRD Sui Hiok Beberkan 11 Usulan Masyarakat di Dapil 2 Lingga

Sui Hiok saat melihat kondisi rumah dinas guru yang memperihatinkan. (Foto: ist)

Lingga, Batamnews - Anggota DPRD Lingga Sui Hiok telah melakukan reses pada masa sidang pertama di tahun 2024 di enam wilayah yang terdapat di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Lingga. Keenam wilayah tersebut adalah Desa Mensanak, Kelurahan Senayang, Benan, Pulau Medang, Pulau Duyung dan Buyu.

"Dari enam tempat hasil reses itu, masih banyak yang menjadi usulan masyarakat," kata dia kepada Batamnews, Sabtu, 4 Mei 2024.

Sui Hiok mencatat setidaknya ada 11 usulan masyarakat. Mulai dari transformasi anak sekolah, perumahan guru, rehabilitasi sekolah, pelabuhan, depra dan ruang tunggu di pelabuhan. Selanjutnya batu miring, pembangunan posyandu dan pembangunan gedung paud.

Baca juga: Anggota DPRD Lingga Sui Hiok Prihatin, SD di Pulau Duyung Perlu Gedung Baru

"Kemudian jalan lingkungan, air bersih, alat tangkap nelayan dan bantuan rumah tidak layak huni juga jadi usulan masyarakat," sebutnya.

Namun dalam reses kali ini, ia agak terkejut ketika masih menemukan pembangunan sekolah dasar (SD) model Inpres yakni, SDN 008 Senayang di Pulau Duyung yang belum dibangun permanen. Harapannya, kedepan bangunan tersebut dapat dibangun lebih layak.

"Kita juga menemukan ada siswa harus mengeluarkan uang satu hari Rp25.000 untuk biaya transfortasi dari pulau ke sekolah karena belum tersedianya transfortasi laut dari pemerintah," jelasnya.

Politisi Partai Demokrat ini pun berharap dunia pendidikan di pesisir Kabupaten Lingga kedepannya dapat benar-benar diperhatikan.


 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews