210 Aparat Gabungan dan Ormas Bantu Bersihkan Vihara Samudra Dharma di Batam

210 Aparat Gabungan dan Ormas Bantu Bersihkan Vihara Samudra Dharma di Batam

Pengurus Vihara Samudra Dharma Mentarau, Tiban Indah, aparat, ormas dan pelajar saat gotong-royong. (foto: ist)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Vihara Samudra Dharma Mentarau, Tiban Indah, Sekupang, mengadakan gotong-royong membersihkan lingkungan vihara untuk mempersiapkan dan menyambut Imlek. Kegiatan itu juga dibantu oleh 210 personil gabungan dari Kodim 0316 Batam, Bataylon, Polsek Sekupang, Ditpam OB, Satpol PP, Perpat, pramuka serta elemen masyarakat.

Menurut Komandan Koramil 02/Batam Barat, Kapten Inf W. Sinaga mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari program Gerakan Nasional Indonesia Bersih yang berlaku di seluruh Indonesia.


"Dalam aksi gotong-royong ini melibatkan tim gabungan. Dengan sasaran membersihkan seputaran vihara, sehingga nantinya vihara ini bersih saat digunakan ketika perayaan Imlek" ujarnya.

Selain itu, tim gabungan juga membantu memasang lampion-lampion sebagai penghias perayaan Imlek. Serta melakukan pengecatan di areal vihara.

Sinaga juga mengimbau kepada masyarakat Batam untuk bersama-sama ciptakan suasana yang aman, damai, dan saling menghargai sehingga perayaan Imlek kali ini akan berjalan dengan baik seperti yang diharapkan.

"Kegiatan seperti ini akan tetap dilakukan berkelanjutan, bukan di vihara saja, tapi rumah ibadah yang lain seperti masjid, gereja, pura serta fasilitas umum lainnya, "kata Sinaga.

Ketua Yayasan Vihara Samudra Dharma, Aheng mengatakan, ia senang dengan aksi yang dilakukan oleh aparat ini. Ia menyebutnya sebagai aksi gotong-royong yang pertama kali diadakan di Vihara Samudra Dharma menjelang Imlek 2567.

"Kita sangat menghargai apa yang dilakukan oleh mereka. Kegiatan ini sangat luar biasa. Ini baru kali pertama diadakan di sini,"ujar Aheng.

Menjelang Imlek nanti, vihara ini biasanya ramai dikunjungi oleh wisatan baik lokal maupun mancanegara seperti Singapura, Malaysia, Kalimantan, Jakarta.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews