Hasil Piala Dunia U-17 Argentina dan Inggris Sabet Kemenangan di Matchday Kedua

Hasil Piala Dunia U-17 Argentina dan Inggris Sabet Kemenangan di Matchday Kedua

Pemain Inggris merayakan gol kemenangan (Foto: Fifa Worldcup)

Jakarta, Batamnews - Argentina dan Inggris berhasil meraih kemenangan pada matchday kedua Piala Dunia U-17, dengan keduanya mengalahkan wakil dari Asia. 

Inggris sukses menaklukkan Iran dengan skor 2-1 di Jakarta International Stadium, sementara Argentina mengalahkan Jepang 3-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Di laga antara Inggris dan Iran, pasukan Ryan Garry sempat ketinggalan duluan lewat gol Zamani Ahmadabad di menit ke-31. Namun, Inggris bangkit di babak kedua, dengan Alexander Russell-Denny menyamakan kedudukan pada menit ke-63. 

Baca juga: Skenario Timnas Indonesia U-17 untuk Lolos ke Babak 16 Piala Dunia U-17 2023

Kemenangan untuk Inggris dipastikan oleh gol Joel Ndala di menit ke-90. Dengan hasil ini, Inggris memuncaki klasemen Grup C dengan enam poin, sedangkan Iran berada di posisi kedua dengan tiga poin.

Sementara itu, di Grup D, Argentina meraih kemenangan atas Jepang dengan skor 3-1. Claudio Echeverri membawa Argentina unggul di menit kelima, disusul oleh Valentino Acuna yang menggandakan keunggulan tiga menit kemudian. 

Baca juga: Hasil Piala Dunia Timnas Indonesia U-17 Melawan Panama, Kembali Seri

Argentina menutup pesta golnya di injury time melalui Fabian Ruberto. Meski Jepang berhasil membalas lewat gol Rento Takaoka di menit ke-50, Argentina tetap meraih tiga poin.

Dengan kemenangan ini, Argentina dan Jepang dalam klasemen Grup D sama-sama memperoleh tiga poin. Piala Dunia U-17 terus menyajikan pertandingan sengit dan menarik, mempertegas ambisi kedua negara untuk melangkah lebih jauh dalam turnamen ini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews