Perluas Pasar Produk, Disperindag Natuna Dorong Pelaku UMKM Beralih ke Strategi Pemasaran Digital

Perluas Pasar Produk, Disperindag Natuna Dorong Pelaku UMKM Beralih ke Strategi Pemasaran Digital

Natuna, Batamnews - Pemerintah Kabupaten Natuna melalui Disperindag mendorong para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk bisa menyelaraskan dengan perkembangan digitalisasi yang semakin modern. Hal tersebut akan memberikan dampak positif terhadap pasar produk yang semakin luas. 

Menilai bahwa saat ini bertransfromasi kepada ekonomi digital sangat diperlukan. Di mana setiap kegiatan ekonomi bisa memanfaatkan teknologi digital sebagai alat untuk membantu perubahan pada kegiatan ekonomi masyarakat dan bisnis yang awalnya dilakukan secara manual menjadi serba otomatis menggunakan bantuan internet. 

" Kita ketahui bahwa penggunaan media digital dapat meningkatkan produktivitas pelaku usaha terhadap berbagai guncangan ekonomi,” terang Kepala Disperindagkopum Natuna melalui Kepala Bidang (Kabid) Koperasi dan Usaha Mikro, Bina Sofania ( 25/10/2023).

Saat ini bertransfromasi kepada ekonomi digital sangat diperlukan. Di mana setiap kegiatan ekonomi bisa memanfaatkan teknologi digital sebagai alat untuk membantu perubahan pada kegiatan ekonomi masyarakat dan bisnis yang awalnya dilakukan secara manual menjadi serba otomatis menggunakan bantuan internet. 

“Kita ketahui bahwa penggunaan media digital dapat meningkatkan produktivitas pelaku usaha terhadap berbagai guncangan ekonomi,” kata Bina Sofania. 

Lebih lanjut, dirinya menjelaskan berbagai upaya dapat dilakukan dalam rangka meningkatkan produktivitas melalui media digital, seperti promosi dan penjualan online, digitalisasi produk.

Terbukti, berdasarkan data Bank Indonesia pada 2021, 20 persen UMKM Indonesia mampu memitigasi dampak pandemi lalu dengan melakukan digitalisasi bisnis serta memanfaatkan pemasaran media online. 

“Pelaku UMKM diharapkan mengunakan sosial media untuk promosi produk barang dan jasa. Penjual dan calon pembeli bisa terkoneksi secara langsung dan dapat melakukan transaksi dengan cepat,” paparnya. 

“Bahkan dengan digitalisasi produk dapat dengan cepat mengkonversi informasi produk ke dalam media digital, seperti mobile aplication, website, dan social media,” tambahnya. 

Sementara itu Bupati Natuna, Wan Siswandi saat dijumpai di ruang kerjanya sangat setuju dan mendorong Pelaku UMKM segera beralih ke strategi pemasaran Digital. 

" Kita lihat saat ini semua sudah bisa dilakukan hanya dalam genggaman alias melalui aplikasi smartphone. Untuk itu sudah saatnya para pelaku UMKM bisa beralih ke era pemasaran digital untuk mendongkrak penjualan mereka. Ujar Wan Siswandi. 

Selain itu, media digital, dikatakan  Siswandi dapat digunakan sebagai sarana layanan keuangan digital untuk meningkatkan produktivitas ekonomi. Serta, kasir digital yang membantu agar kegiatan usaha lebih efisien dan efektif.

Untuk itu menurutnya, sudah seharusnya para pelaku usaha yang ada di Natuna harus suka tidak suka, mau tidak mau harus segera mengikuti perkembangan zaman yaitu beralih ke era digitalisasi.

( Radis)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews