Dampak Elnino: Stok Pangan Beras di Riau Menipis, Ancam Ketersediaan Nasional

Dampak Elnino: Stok Pangan Beras di Riau Menipis, Ancam Ketersediaan Nasional

Tanaman pangan berupa padi masih tertanam di Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Riau.

Pekanbaru, Batamnews - Elnino telah membawa sejumlah permasalahan signifikan di tengah-tengah masyarakat Indonesia, terutama di Riau. Tidak hanya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang menjadi masalah, tetapi juga kekeringan dan kegagalan panen yang kini dirasakan dampaknya. Kegagalan panen ini mengakibatkan penipisan stok beras.

Penipisan stok beras di Indonesia juga berkontribusi pada tingginya angka inflasi, mengingat beras adalah salah satu komoditas pokok.

Hal ini diungkapkan oleh perwakilan Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah (Ditjen Bina Bangda) Kemendagri, Imas, dalam perbincangan dengan wartawan pada Rabu (11/10/2023), usai Rapat Membahas Monitoring dan Evaluasi Penguatan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) di Pekanbaru.

Baca juga: Isu Beras Sintetis Marak, Dinas Ketahanan Pangan Medan Uji Lab 15 Jenis Beras

"Tim Pengendalian Inflasi Daerah di Provinsi Riau dapat menyusun laporan mengenai inflasi ini, dan kami terus memantau perkembangan inflasi di Riau," ucap Imas.

Di sisi lain, Kepala Bidang Holtikultura Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Riau, Dedi Yasmono, menyatakan bahwa produksi pangan mengalami inflasi akibat perubahan iklim yang ekstrem, yang dapat mengganggu musim tanam.

Elnino memengaruhi Riau, terutama dalam produksi tanaman pangan, karena wilayah ini memiliki karakteristik lahan yang memerlukan perawatan khusus dan memiliki elevasi yang tinggi agar dapat memproduksi tanaman pangan dengan baik.

Baca juga: Beredar Video Penggantian Karung Beras Bulog jadi Beras Premium

Dedi juga menjelaskan bahwa petani di Riau harus menyesuaikan musim tanam mereka dengan iklim yang ekstrem ini.

"Kami terus mensosialisasikan penggunaan teknik bercocok tanam yang baik dan memberikan fasilitas berupa irigasi dan pompa air kepada petani untuk meningkatkan produksi pangan," ujarnya pada Kamis (12/10/2023).

Dalam upaya meningkatkan produksi pangan, Dinas Tanaman Pangan Riau juga terus mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan mereka dengan menanam cabai, bawang, sayuran, buah-buahan, dan tanaman lainnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews