Petani Bawang di Siak Minta Bantuan Pompa Air Akibat Cuaca Ekstrem

Petani Bawang di Siak Minta Bantuan Pompa Air Akibat Cuaca Ekstrem

Para petani bawang merah yang tergabung dalam Kelompok Maju Sempurna di Kampung Buantan Besar, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Riau, menghadapi kesulitan akibat berkurangnya curah hujan.

Siak, Batamnews - Para petani bawang merah yang tergabung dalam Kelompok Maju Sempurna di Kampung Buantan Besar, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Riau, menghadapi kesulitan akibat berkurangnya curah hujan.

Kelompok ini mengungkapkan kebutuhan mereka akan pompa air untuk mengalirkan air ke tanaman bawang merah yang mereka tanam.

"Kami petani bawang merah memerlukan pompa air karena curah hujan yang berkurang. Pompa air ini penting untuk menyiram tanaman bawang merah kami," kata Suyanto, salah seorang anggota Kelompok Tani Maju Sempurna.

Baca juga: Kejari Tetapkan Dua Tersangka Baru Dugaan Korupsi Dana Bantuan di Baznas Dumai

Suyanto juga mengatakan bahwa mereka telah berbicara dengan Kapolsek Siak, Kompol Ali Azar, tentang masalah ini. Mereka meminta bantuan untuk mendapatkan pompa air yang diperlukan.

"Kami akan berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Siak untuk mencari solusi yang tepat," ucap Kompol Ali Azar menyikapi permintaan petani tersebut.

Selain itu, Kapolsek Siak juga mengingatkan seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan di tengah cuaca ekstrem saat ini dengan menghindari pembakaran lahan dan hutan. Upaya ini bertujuan untuk mengurangi risiko kebakaran yang dapat merugikan semua pihak.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews