Perbaikan Kebocoran Pipa Besar di Sukajadi, Batam: Masyarakat Desak Pengerjaan Dipercepat

Perbaikan Kebocoran Pipa Besar di Sukajadi, Batam: Masyarakat Desak Pengerjaan Dipercepat

Perbaikan pipa bocor di depan Central Sukajadi, Batam, Selasa (29/8/2023) pagi (tangkapan layar)

Batam, Batamnews - Sampai Selasa (29/8/2023) pagi pihak pekerja Air Batam Hilir (ABHi) masih terus mengupayakan perbaikan pipa air yang bocor di depan Central Sukajadi, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Batamkota, Kota Batam. Masyarakat berharap, pengerjaan perbaikan dipercepat.

Dari pengamatan di lapangan tim batamnews, terlihat ada tiga pekerja yang tengah berupaya keras memperbaiki pipa yang bocor. Meskipun pipa yang mengalami masalah memiliki ukuran yang besar dan aliran air terus mengalir, pekerja yang terlibat dalam perbaikan terbilang minim.

Baca juga: Oalah, Pipa Air Batam Bocor Lagi, Daerah Terdampak Makin Banyak

Melalui akun instagram @batamnewsonline, netizen yang menyaksikan upaya perbaikan berharap perbaikan ini selesai dengan cepat. Pasalnya, beberapa di antara mereka telah mengalami kesulitan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari akibat dampak dari kebocoran pipa tersebut.

Ada yang tidak bisa mandi untuk bekerja. Dan ada pula yang terpaksa beli air galon untuk mandi. 

Sementara mereka yang punya usaha laundri, terpaksa tidak menerima orderan hari ini. Kalau pun diterima, mereka tidak bisa menjanjikan orderan bisa selesai cepat. 

Baca juga: Info Cuaca Terkini Kota Batam: Berawan, Hujan Ringan, dan Malam Cerah

Usaha cafe, warung kopi dan rumah makan pun mengalami kendala di kawasan yang mati air. Untuk bisa tetap menjalankan usaha, jalan satu-satunya membeli air galon.

Seperti yang diumumkan Air Batam Hilir, Senin (28/8/2023) sore kemarin, area terdampak meliputi : Bengkong, Jodoh, Nagoya, Sei Panas, Pelita, Melchem, Sengkuang, Batu Ampar, Batu Merah, Baloi Persero, Baloi Centre, Bengkong Palapa, Bengkong Permai, bengkong Langit, Bengkong Polisi, Bengkong Aljabar, Sei Panas Blok, Citra Buana Seraya dan sekitarnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews