Krisis Chelsea, Thomas Tuchel Sebut Pemain dan Staf Mulai Khawatir

Krisis Chelsea, Thomas Tuchel Sebut Pemain dan Staf Mulai Khawatir

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. [LEE SMITH / POOL / AFP via Suara.com]

London - Krisis yang melanda Chelsea menyusul pembekuan aset Roman Abramovich oleh pemerintah Inggris mulai membuat internal The Blues risau.

Thomas Tuchel mengungkapkan para pemain dan staf Chelsea khawatir dan takut dengan krisis yang melanda tim.

Pemain Chelsea yang bersiap menghadapi Newcastle di Liga Inggris pada Minggu (13/3/2022) besok, kini menghadapi masa depan yang tidak pasti.

Tuchel mengakui situasi itu mengkhawatirkan ratusan staf yang juga bekerja dengan tim.

“Ada pemain yang menghadapi rasa ketidakpastian. Ada juga yang takut dan khawatir. Itu normal dan bukan hanya untuk pemain.

"Kami memiliki banyak staf yang juga khawatir dengan situasi ini.

“Itulah mengapa sangat penting bagi kita semua untuk terus membangun kepercayaan di pusat pelatihan. Kita saling bergantung dan pada akhirnya, kitalah yang mengurus olahraga ini.

“Bukan kami yang memicu situasi ini, jadi kami tidak bisa menyelesaikannya,” katanya dikutip dari Berita Harian, Sabtu (12/3/2022).


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews