Media Vietnam: Indonesia Menang 2-1 di Final Leg I Piala AFF 2020

Media Vietnam: Indonesia Menang 2-1 di Final Leg I Piala AFF 2020

Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 (Foto: AP Photo)

Singapura, Batamnews - Timnas Indonesia disebut bisa menang atas Thailand pada final leg pertama Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Rabu (29/12/2021) malam.

Indonesia bukan termasuk tim yang diunggulkan pada Piala AFF tahun ini maupun dalam laga final melawan Thailand nanti. Dengan mayoritas pemain yang masih muda dan minim pengalaman di Piala AFF, Indonesia tampil mengejutkan dan lolos ke final.

Sementara itu Thailand dianggap sebagai tim yang mempunyai ketenangan bermain yang baik, skuad yang kuat dan menunjukkan level permainan di atas lawan.

Media Vietnam Laodong menyebut Indonesia merupakan 'Raja tanpa singgasana' di Piala AFF setelah lima kali ke final namun tidak pernah juara.

Baca juga: Media Thailand: Indonesia Bakal Kalah di Leg I Final Piala AFF

Nasib itu juga membuat Indonesia diklaim dalam kutukan Piala AFF karena harus puas menjadi runner-up setiap kali mencapai final Piala AFF.

Meski demikian, Laodong menulis Timnas Indonesia masih memiliki peluang mengalahkan Thailand jika skuad muda Garuda saat ini bisa lepas dari kutukan masa lalu.

Shin Tae-yong yang kini menangani Indonesia membawa progres yang bagus. Pemain muda yang dikumpulkan Shin Tae-yong menampilkan kedewasaan dalam bermain dan bisa menilai kekuatan lawan.

Thailand diprediksi membutuhkan waktu guna mendikte pemainan Indonesia pada final nanti karena dianggap tidak terbiasa dengan irama Tim Merah Putih kali ini.

Absennya bek kiri Theerathon Bunmathan dan kiper Chatchai Budprom disebut bisa memberikan keuntungan bagi Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan.

Laodong menjagokan Indonesia menang 2-1 atas Thailand pada leg pertama babak final Piala AFF 2021.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews