Digelar 2 Hari, Pemkab Karimun Umumkan Jadwal Tes SKB CPNS

Digelar 2 Hari, Pemkab Karimun Umumkan Jadwal Tes SKB CPNS

Ilustrasi.

Karimun, Batamnews - Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau digelar pada 29-30 November 2021 mendatang.

Ada 514 peserta yang sebelumnya telah dinyatakan lulus dalam Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan bersaing untuk merebut 318 formasi CPNS.

Tes SKB secara online yang difasilitasi melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun, tetap dalam pengawasan dari BKN.

Kepala BKPSDM Karimun Sudarmadi mengatakan, pelaksanaan SKB CPNS Kabupaten Karimun akan berlangsung seperti pelaksanaan SKD sebelumnya, meski saat ini Karimun sudah nihil kasus Covid-19.

"Pelaksanaan tetap berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Persyaratannya sama seperti SKD sebelumnya, yakni menggunakan tes swab antigen dengan hasil negatif," kata Sudarmadi.

Untuk pelaksanaan SKB ini, pihaknya belum mengetahui apakah pemeriksaan swab antigen Covid-19 masih akan ditanggung oleh pemerintah atau dilakukan secara mandiri karena masih menunggu instruksi langsung dari pimpinan daerah.

"Masih belum diketahui, sementara ini belum ada perintah. Kami masih menunggu bagaimananya nanti mengenai perihal itu," katanya.

Untuk pelaksanaan SKB akan berlangsung selama dua hari dengan per harinya dibagi 3 sesi ujian. Sementara untuk setiap sesi akan diikuti 100 peserta seleksi CPNS.

"Pelaksanaan dua hari dengan 3 sesi per harinya. Lokasi di di Gedung Nilam Sari," katanya.

Sebelumnya, sebanyak 514 peserta berhasil lolos SKP CPNS Karimun tahun 2021. Ratusan peserta itu berhasil menyingkirkan ribuan peserta lainnya untuk memperebutkan 318 formasi CPNS di Pemkab Karimun.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews