Honda Scoopy vs Innova di Bintan Tewaskan Gadis 19 Tahun

Honda Scoopy vs Innova di Bintan Tewaskan Gadis 19 Tahun

Kondisi Honda Scoopy yang ditumpangi Sari Indriyani rusak parah dan nyaris tak berbentuk.

Bintan, Batamnews - Kecelakaan maut terjadi di Jalur Lintas Barat, Desa Penaga, Kecamatan Teluk Bintan, Minggu (7/11/2021) sore.

Seorang gadis pengendara motor Honda Scoopy dikabarkan tewas akibat ditabrak mobil Toyota Innova BP 1072 FG.

Informasi yang diperoleh, korban bernama Sari Indriyani (19). Dia berdomisili di Jalan Lintas Barat Km 39, Kampung Kangboi, Desa Toapaya Utara, Kecamatan Toapaya.

Sore itu korban mengendarai motornya dari arah Tanjungpinang hendak ke arah Tanjunguban. Setibanya di depan D'Bintan Villa, dari arah berlawanan datang mobil Toyota Innova lalu menyambar motor korban.

Akibatnya motor berserta korban terseret hingga keluar dari bahu jalanan. Korban yang luka parah dikabarkan tewas di tempat dan motornya ringsek berat. Sementara mobil yang menabrak mengalami rusak di bagian depan.

Kecelakaan maut itu juga terekam oleh CCTV milik salah satu toko dan juga terekam ponsel warga. Bahkan kedua rekaman itu telah menyebar luas ke media sosial dan grup percakapan. 

Dalam rekaman Cctv berdurasi 9 detik itu terlihat insiden mobil yang dikemudikan sangat laju menyambar dengan cepat pengendara motor hingga menyeretnya ke luar jalur.

Lalu dari ponsel warga, merekam posisi korban usai tabrakan maut itu terjadi. Korban yang mengenakan celana hitam dalam keadaan tergeletak di samping tiang listrik.

"Iya benar ada kecelakaan semalam di depan D'Bintan Villa. Infonya korban yang bawa motor meninggal dunia di lokasi. Korbannya seorang wanita muda," ujar salah seorang warga, Yanto, kemarin.

Sementara itu, Kades Toapaya Utara, Sayet, membenarkan jika korban yang meninggal dunia dalam kecelakaan maut itu adalah warganya.

"Iya benar itu warga kita," katanya, Senin (8/11/2021).

Belum ada keterangan dari kepolisian terkait kecelakaan maut ini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews