Tim Animal Rescue Kandangkan Ular Terbang yang Hantui Rumah Warga

Tim Animal Rescue Kandangkan Ular Terbang yang Hantui Rumah Warga

Tim Animal Rescue UPT Damkar Bintan Utara mengevakuasi ular yang masuk rumah warga. (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan, Batamnews - Tim Animal Resque UPT Damkar Bintan Utara (Binut) dalam dua hari terakhir disibukkan dengan evakuasi ular dari rumah warga. Mulai dari ular terbang (flying snake) hingga ular cobra.

Kasubbag TU UPT Damkar Binut, Panyodi menyebut ada laporan masuk mengenai masuknya ular ke rumah warga. Kedua ular berbisa itu berhasil dievakuasi dan diberikan kepada komunitas pecinta reptil di Tanjunguban untuk dipelihara.

"Kejadiannya pada Sabtu (23/10/2021) dengan lokasi di Jalan Manggar Kampung Bugis Tanjunguban Utara dan pada Minggu (24/10/2021) dengan lokasi Jalan Imam Bonjol Gang Tok Syahdan Kampung Mentigi, Tanjunguban Kota," ujar Panyodi, Senin (25/10/2021).

Ia mengatakan, di rumah warga kawasan Kampung Bugis, Tanjunguban didapati ular terbang masuk ke rumah sekitar pukul 13.16 WIB. Timnya yang terdiri dari 5 orang melakukan penangkapan. Ular sepanjang 1 meter itu dievakuasi dari lokasi kejadian dalam waktu 15 menit.

Kemudian rumah warga di Kampung Mentigi. Ular kobra sepanjang 1 meter masuk ke dapur sekitar pukul 07.45 WIB. Lalu beberapa menit kemudian pindah ke kamar mandi. Dengan waktu 20 menit, tim yang terdiri dari 6 orang berhasil menangkap ular berbisa tersebut.

"Sekarang cuaca sering hujan dan disaat itu juga ular mencari tempat untuk bersembunyi," jelasnya.

Pihaknya mengimbau kepada warga yang mendapati adanya hewan yang berbahaya. Seperti ular, lebah atau tawon serta lainnya bisa menghubungi UPT Damkar Bintan Utara. "Bisa menghubungi kami ke nomor 0771 465 1295,"katanya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews