Warna-warni Tugu Adipura Ikon Baru di Karimun

Warna-warni Tugu Adipura Ikon Baru di Karimun

Peresmian Tugu Adipura di kawasan Coastal Area, Karimun. (Foto: Edo/batamnews)

Karimun, Batamnews - Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau kini memiliki ikon baru. Sebuah tugu bernama Tugu Adipura, berdiri megah di kawasan Coastal Area.

Tugu ini dibangun pada 2019 sebagai penanda prestasi Karimun meraih supremasi kota terbersih tiga kali berturut-turut. Warna warni nan mencolok, menarik perhatian siapapun untuk melihatnya.

Pembangunannya didanai oleh PT Timah Tbk, dan baru diresmikan oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq, bersama Direktur Keuangan PT Timah Tbk Soni Wibisono, Senin (13/9/2021) sore.

"Ada bentuk gelombang dan berwarna biru, menandakan kita sebagai wilayah laut, dan ada juga lambang kapal keruk yang menandakan kalau adanya PT Timah di Karimun," kata Rafiq.

Setelah diresmikan dan diserahkan ke Kabupaten Karimun, maka perawatan tugu tersebut akan menjadi tanggungjawab Pemkab Karimun.

Tugu yang menjadi ikon baru Karimun itu, dibangun menggunakan dana CSR PT Timah, dengan lokasi tidak jauh dari pembangunan kota baru Goldcoast.

"Kita bangun di sini karena kawasan ini akan berkembang menjadi kota baru atau kota modern beberapa tahun ke depan dan Tugu Adipura inilah yang melambangkan bahwa kotanya bersih, kalau tempatnya kotor maka tidak sejalan dengan Piala Adipura yang sudah diraih," ujar Rafiq.

Sementara itu, Direktur Keuangan PT Timah Tbk Soni Wibisono mengatakan, adanya tugu tersebut melambangkan sinergitas antara BUMN itu dengan masyarakat Karimun.

Sony menegaskan pihaknya akan terus berperan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Karimun sebagai salah satu wilayah operasionalnya.

Menurutnya, Kabupaten Karimun adalah kota yang layak dikunjungi dan baik untuk investasi.

"Dari sisi operasional diketahui bahwa beroperasinya PT Timah Tbk selama ini sudah memberikan multiplier effect terhadap ekonomi masyarakat karena kami memiliki kewajiban seperti dalam dana CSR untuk membangun baik di bidang pendidikan maupun peningkatan kualitas kehidupan," kata Soni.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews