Tertarik Jadi Food Blogger? Simak Tips Cerdas dari Bernard Huang

Tertarik Jadi Food Blogger? Simak Tips Cerdas dari Bernard Huang

Bernard Huang, food blogger ternama Batam. (Foto: ist)

FOOD blogger kini menjadi satu kegiatan yang telah menjadi profesi. Jumlah food blogger tanah air yang eksis di media sosial seperti Instagram pun semakin banyak. 

Hal itu diakui oleh salah satu food blogger ternama Batam @Bernard_Huangg yang lebih dikenal dengan akun Instagram @deliciousbatam 

"Banyak banget sekarang yang mencoba menjadi food blogger saat ini. Hal ini dikarenakan food blogger bisa menjadi satu pekerjaan baru yang penghasilannya juga lumayan, dimana kami bisa mendapatkan penghasilan dari endorsement atau promote dari produk tertentu," tutur Bernard kepada Batamnews.co.id, baru-baru ini.
 
Bernard pun berbagi sejumlah tips bagi Anda yang tertarik menjadi food blogger. Salah satu tips utamanya adalah memiliki konten-konten yang menarik. 

Untuk membawakannya, kita juga bisa belajar dari banyak food blogger lainnya yang sudah eksis dan pengalaman di bidang ini. Mengenai jenis unggahannya, Bernard menilai video lebih menarik ketimbang foto. Namun, ia juga mengunggah foto pada laman Instagramnya. 

"Video ada story tellingnya, pergerakan dan suaranya," kata dia. 
Dalam mengomentari sebuah makanan atau minuman, spontanitas dinilainya sebagai hal yang wajib. Sebab, ekspresi makan saat berkomentar akan lebih alami ketimbang pernah mencoba sebelumnya. 

"Kalau sudah pernah kan kesannya beda dengan pertama kali," ujar Bernard.

Judul yang diberikan juga menambah nilai dari sebuah unggahan. Hal lainnya yang juga penting adalah fokus dan konsisten dalam bidang ini. Bernard sendiri memilih kategori street food, Indonesia dan western food untuk bahan review-nya. 

"Untuk selera makan dan lidah orang itu berbeda-beda. Ada yang lebih suka makanan mahal, ada yang karakternya enggak suka makanan manis, pedas, kalau saya pribadi lebih suka makanan pedas," kata Bernard. 

Interaksi dengan followers menurutnya juga sangat penting terutama untuk algoritma Instagram. Dengan banyaknya komentar, maka akan membuat kemungkinan unggahan tersebut masuk ke 'explore Instagram' semakin besar. 

Hal terakhir, adalah jujur terhadap setiap unggahan di media sosial. Jika makanan atau minuman yang dicoba kurang enak, Bernard memilih untuk tak mengunggahnya ketimbang memberikan komentar yang tidak jujur. 

Sebab, jika followers sudah sekali "tertipu" dengan rasa jajanan yang kita unggah maka mereka seterusnya tak percaya.

Berikut 8 tips menjadi food blogger terkenal ala Bernard Huang:

1. Usahakan ada wesite dengan Domain Sendiri.
2. Buat Ide Konten Unik.
3. Miliki Pengetahuan di Bidang Kuliner.
4. Gunakan Sosial Media, Instagram dan Facebook.
5. Pilih Kategori Jenis Kuliner yang Spesifik.
6. Interaksi dengan Audiens.
7. Berikan Ulasan Jujur. Jujur terhadap setiap unggahan di media sosial
8. Harus percaya diri berbicara di depan kamera.

Profil Singkat @Bernard_Huangg

Jika kamu pernah mengikuti acara INDONESIA #makincakapdigital Batam, yang diadakanpada 20 - 21 Mei 2021 di Best Western Panbil, dalam kegiatan peluncuran program Literasi Digital Nasional yang langsung diikuti oleh Bapak Presiden Joko Widodo secara online, 

Bernard adalah salah satu narasumber INDONESIA #makincakapdigital Batam, yang diadakanpada 20 - 21 Mei 2021 di Best Western Panbil, dalam kegiatan peluncuran program Literasi Digital Nasional yang langsung diikuti oleh Bapak Presiden Joko Widodo secara online.

Ia terpilih setelah melalui proses seleksi yang cukup ketat se-Kota Batam. Pada acara ini, Bernard memaparkan tentang  digital branding.

Bernard, selain menjadi food blogger, saat ini aktif bekerja sebagai Sales Manager di salah satu perusahaan distributor minuman Yeos untuk area Kepri. 

Ia juga membantu restoran-restoran dan UMKM di Kepri khususnya Batam dalam mengembangkan customer experience design, internet social media services, writing and sponsored articles, dan online promotion dengan harapan para penjual makanan/produk lebih memahami mengenai penting nya digital branding dan marketing.

Wah, ternyata banyak ya yang bisa dilakukan seorang Bernard ya, Bagaimana, sudah tertarik jadi food blogger? Anda pun pasti bisa seperti Bernard.

Bagi yang ingin makanannya di review bisa mengirimkan pesan langsung (DM) ke instagram @deliciousbatam atau akun instagram @bernard_huangg untuk promosi produk, endorsement, promote dan digital branding consultant.

(*)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews