Buka Pelayanan di Lingga, Berobat di RSA Nusa Waluya II Gratis

Buka Pelayanan di Lingga, Berobat di RSA Nusa Waluya II Gratis

Plt Kepala DKPPKB Lingga bersama Kabid Pelayanan Kesehatan dan SDK, Kasi Yankes, Camat Senayang serta pegawai lainnya di dermaga Senayang usai seremonial pembukaan pelayanan sosial RSA Nusa Waluya II (Foto:istimewa untuk Batamnews)

Lingga - Yayasan doctorSHARE (Yayasan Dokter Peduli) kembali hadir di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri). Namun kali ini bukan menggunakan Rumah Sakit Apung (RSA) dr Lie Dharmawan, melainkan RSA Nusa Waluya II.

RSA ini sudah berlabuh di dermaga Kelurahan Senayang, Kecamatan Senayang. Seremonial kegiatan penyambutan juga sudah dilakukan, Rabu (30/12/2020) kemarin.

Meski begitu, karena tim yang datang bersamaan dengan RSA tersebut dari zona merah, maka para tim harus menjalani protokol kesehatan alias di isolasi. Maka pelayanan pun baru bisa dibuka normal pada 12 Januari 2021.

"Bagi masyarakat yang ingin berobat di RSA ini gratis. Hanya perlu menunjukkan KTP sama KK saja," ucap Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan dan SDK di Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DKPPKB) Lingga, drg Siti Nafiah kepada Batamnews, Rabu (30/12/2020) kemarin.

Baca: Yayasan doctorSHARE Kembali Buka Pelayanan Kesehatan di Lingga

Ia melanjutkan, pelayanan yang kedua kalinya dilakukan oleh Yayasan doctorSHARE di Kabupaten Lingga ini, dibuka lebih panjang. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga memberikan izin operasional hingga Maret 2021.

"Pemkab memberikan izin operasional sampai tanggal 21 Maret 2021. Pelayanannya hanya di Senayang, karena RSA Nusa Waluya II ini berupa kapal tongkang," sebut wanita yang akrab disapa Utit ini.

Sementara itu, Bupati Lingga melalui Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Yusrizal yang membuka resmi kegiatan sosial pelayanan medis RSA Nusa Waluya II di dermaga Senayang itu berharap masyarakat dapat memanfaatkan sebaik mungkin kehadiran RSA tersebut selama berada di Lingga.

"Untuk seluruh masyarakat Kabupaten Lingga kami berharap agar dapat memanfaatkan fasilitas yang ada pada RSA Yayasan doctorShare ini. Di RSA ini tersedia pelayanan Poli Umum, Kebidanan dan Kandungan serta Laboraturium," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews