3 Pelaku Penyelundupan Benih Lobster Ditangkap di Pelabuhan Batam

3 Pelaku Penyelundupan Benih Lobster Ditangkap di Pelabuhan Batam

Benur/bibit lobster. (Foto: ist)

Batam - Tiga pelaku yang diduga menyelundupkan benih lobster atau benur ditangkap oleh petugas gabungan di Batam, Minggu (6/12/2020). Petugas menyita barang bukti penyelundupan benur berupa tiga karung berisi benur.

"Sementara barang sudah ditahan bersama pelakunya," tutur Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Dumai Herwanto, Minggu (6/12/2020) dikutip Batamnews dari Tempo.

Karung-karung tersebut disinyalir mewadahi 40 ribu ekor benur yang masing-masing dikemas dalam plastik putih. Benur diselundupkan melalui Kapal Pelni KM Kelud yang berlayar dari Jakarta menuju Batam, Sabtu (5/12/2020) dini hari.

Benur akan dikirimkan ke Singapura melalui jalur laut dengan tujuan akhir Vietnam. Sumber yang mengetahui adanya penyelundupan mengatakan benur akan diangkut ke Singapura menggunakan speed boat setelah tiba di Batam.

Speed boat, menurut informasi, disewa dengan harga Rp 50 juta per kapal. Sumber tersebut juga mengatakan pengusaha terus melakukan penyelundupan melalui jalur laut.

“Karena masih terus ada permintaan dari Vietnam,” tutur sumber. Penyelundupan diduga dilakukan sepekan sekali setiap Sabtu dinihari. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews