Dua Unit Mobil di Kediaman Nurdin Diobok-obok Tim KPK

Dua Unit Mobil di Kediaman Nurdin Diobok-obok Tim KPK

Isi mobil di kediaman Nurdin Basirun ikut dicek KPK. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun - Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), tak hanya menggeledah isi rumah Gubernur nonaktif Kepulauan Riau, Nurdin Basirun di Karimun. Dua mobil yang terparkir di halaman rumah juga diobok-obok tim dari antirasuah itu.

Mobil pertama yang diperiksa ialah, Toyota Camry warna hitam BP 757 ND. Beberapa petugas bertopi dan masker dan mengenakan rompi bertuliskan KPK tampak membuka pintu dan memeriksa bagian dalam. Petugas juga memeriksa bagasi bagian belakang mobil.

Seorang petugas tampak membawa kamera video untuk mendokumentasikan proses pemeriksaan yang berlangsung.

Penggeledahan itu disaksikan sejumlah personel Polres Karimun lengkap dengan senjata laras panjang.

Kemudian, petugas berjalan ke bagian samping sebelah kiri rumah. Di sana juga terparkir sebuah mobil HRV B 1575 URS berwarna silver yang juga menjadi sasaran pemeriksaan petugas.

Usai melakukan pemeriksaan, petugas KPK kembali masuk dalam rumah. Tidak ada dokumen atau benda yang dibawa setelah memeriksa mobil.

Setelah itu, sebuah mobil masuk ke dalam halaman Nurdin, dan berhenti tepat di depan pintu rumah. Mereka menurunkan beberapa kantong plastik berwarna putih, yang isinya ternyata nasi untuk makan siang

(aha)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews