Kepri Mendung, BMKG: Pengguna Transportasi Laut Hati-hati

Kepri Mendung, BMKG: Pengguna Transportasi Laut Hati-hati

Ilustrasi.

Batam - BMKG Batam mengimbau pengguna transportasi laut berhati-hati terhadap cuaca, Rabu (22/5/2019). Angin kencang dengan cuaca berpotensi hujan diprakirakan terjadi di sebagian besar wilayah Kepulauan Riau.

Prakirawan BMKG Hang Nadim Batam, Sutarman menjelaskan, perlambatan kecepatan angin di wilayah Kepulauan Riau menyebabkan penumpukan massa udara untuk pertumbuhan awan.

"Untuk Transportasi laut dan aktivitas kelautan dihimbau agar waspada terhadap angin kencang dan potensi hujan yang bisa mengakibatkan gelombang naik secara cepat dan arus laut menjadi kuat," ujarnya.

Secara umum kondisi cuaca diprakirakan berawan dan berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.

(das)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews