Tanah Abang Mencekam, Aparat dan Massa Negosiasi

Tanah Abang Mencekam, Aparat dan Massa Negosiasi

Situasi Bawaslu usai massa bubar.

Jakarta - Situasi Tanah Abang, Jakarta Pusat dan sekitarnya kembali memanas. Sejumlah massa membakar ban di tengah jalan tepatnya sekitar Hotel Milenium, Jakarta Pusat.

Kini, beberapa petugas tengah melakukan negosiasi dengan sejumlah massa. Sebelumnya, aparat sempat menembakkan gas air mata untuk menghalau massa.

Sebelumnya, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, pihaknya telah mengamankan 20 orang terkait bentrok yang terjadi di sekitar kantor Bawaslu, Jakarta Pusat.

"Yang berhasil diamankan 20 orang," kata Dedi di Jakarta.

Menurut Dedi, 20 orang yang diamankan itu diduga sebagai provokator. Mereka merupakan massa yang bergerak dari luar Jakarta.

"(Mereka) yang melakukan provokasi sekitar pukul 23.00 WIB, massa dari luar Jakarta. Memprovokasi masyarakat di sekitar Bawaslu," ungkap Dedi.

Dedi menambahkan, mereka yang diamankan telah diidentifikasi. Sebagian dari mereka merupakan warga Jakarta.

"Ada beberapa (warga Jakarta). Tapi yang provokasi kita sudah identifikasi," ucap Dedi.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews