Bali Diserbu Wisatawan Libur Tahun Baru, Polisi Bentuk Tim Anticopet

Bali Diserbu Wisatawan Libur Tahun Baru, Polisi Bentuk Tim Anticopet

Pantai Kuta.

Bali - Kepolisian membentuk tim antisipasi copet yang akan disebar di Pantai Kuta, Denpasar dan sekitarnya. Mengingat Pulau Dewata menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan baik lokal dan mancanegara untuk menghabiskan malam pergantian tahun.

Kapolsek Kuta AKP Teuku Ricki Fadlianshah mengatakan tim akan disebar di beberapa titik wisata, seperti Pantai Kuta, Ground Zero Legian, pantai Seminyak dan tempat-tempat lainnya di kawasan Kuta.

"Disana sudah ada pos penjagaan di mana personel sudah standby. Kita juga bekerjasama dengan desa adat, pecalang dan Satpol PP saat malam tahun baru," kata Kapolsek saat ditemui, Senin (31/12/2018) di Kuta.

Untuk mencegah aksi copet dan jambret yang selama ini sudah menjadi penyakit di wilayah Kuta, Kapolsek menerangkan pada malam tahun baru Unit Reskrim Polsek Kuta, Resmob Satreskrim Polresta Denpasar dan Resmob Polda Bali dikerahkan di titik-titik rawan kejahatan.

"Kami juga sudah mengadakan rapat dengan desa adat dan instansi terkait guna bersinergi melakukan pengamanan dan bersama-sama menjaga keamanan selama perayaan malam tahun baru agar masyarakat maupun wisatawan merasa nyaman dan tenang," jelas Kapolsek.

 

Lalu Lintas Dialihkan

Selain pengamanan, untuk menghindari kemacetan kendaraan pada saat malam tahun baru Satlantas Polresta Denpasar melakukan pengalihan arus lalu lintas di beberapa ruas jalan di wilayah Kuta.

Pengalihan arus berlangsung dari pukul 16.00 Wita hingga, Selasa (1/1) pagi pukul 06.00 Wita. Namun, keadaan ini dapat berubah sesuai dengan pertimbangan petugas.

Bagi masyarakat yang ingin menikmati malam pergantian tahun di pantai Kuta, Polresta Denpasar mengimbau agar masyarakat berjalan kaki dan memarkir kendaraan di tempat-tempat parkir yang disediakan.

Kantong atau tempat-tempat parkir kendaraan tersebut seperti di Central Parkir Kuta, areal parkir Pasar Seni di Jalan Melasti Kuta, Lapangan Trisakti Kuta, hotel, restaurant, mal dan areal parkir di sekitar Kuta.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews