Hore! Pembentukan Tiga Kecamatan Baru di Lingga Akhirnya Terwujud

Hore! Pembentukan Tiga Kecamatan Baru di Lingga Akhirnya Terwujud

Kabag Tapem di Setda Lingga, Gandime Diyanto (Foto:Ist/Batamnews)

Lingga - Keinginan dan perjuangan Bupati dan Wakil Bupati Lingga serta sejumlah pihak atas pemekaran tiga kecamatan baru di wilayah Kecamatan Senayang, Kabupaten Lingga, tampaknya tidak sia-sia.

Kepala Bagian (Kabag) Tata Pemerintahan (Tapem) di Setda Lingga, Gandime Diyanto mengatakan, nomor registrasi atau kode wilayah untuk tiga kecamatan baru yakni, Katang Bidare, Temiang Pesisir dan Bakung Serumpun sudahpun keluar.

"Informasinya sudah keluar, cuma kami belum pegang suratnya. Itu nanti akan diserahkan dari gubernur ke bupati," kata dia ketika dihubungi Batamnews.co.id, Jumat (5/10/2018).

Namun, ia belum bisa memastikan apakah usai diterimanya nomor registrasi tersebut tiga kecamatan itu langsung diresmikan ataupun siapa yang akan mengisi kursi camat di wilayah itu langsung ditetapkan.

"Nanti kami menunggu perintah Pak Bupati untuk langkah selanjutnya," katanya.

Diketahui, pemekaran tiga kecamatan baru itu merupakan upaya Bupati dan Wakil Bupati Lingga dalam mewujudkan Lingga Terbilang 2020 sesuai dengan visi dan misinya.

Baca juga: Tiga Kecamatan Pemekaran di Senayang Segara Diaktifkan

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews