Tragedi Avanza Maut di Pelita

Putri Histeris, Suami dan Adik Iparnya Tewas Dalam Insiden Avanza Maut

Putri Histeris, Suami dan Adik Iparnya Tewas Dalam Insiden Avanza Maut

Putri, istri salah satu korban tewas dalam kecelakaan maut, Jumat (29/9/2018) di Jl Yos Sudarso, Pelita. (Foto: Batamnews/Johannes Saragih)

Batam - Keluarga korban kecelakaan lalu lintas tampak histeris mendapat kabar kematian anggota keluarganya. Salah satunya istri Eko Saputra Lubis, Putri yang sempat pingsan di RSOB Sekupang, Sabtu (29/9/2018).

Awalnya Putri tidak mengetahui apakah kondisi suaminya sudah tewas atau tidak. Sehingga ia memastikan langsung ke kamar jenazah RSOB.

Saat tiba di kamar jenazah, kepada petugas ia mengatakan jika suaminya menggunakan kaos merah.

“Ada pak, dia (Eko) pakai kaos merah, di dalam mobil juga ada adeknya si Edy,” tanyanya sewaktu tiba di kamar jenazah.

Baca juga: 5 Fakta Kecelakaan Avanza Maut yang Tewaskan 5 Pria di Batam

Putri tiba bersama dengan anak laki-laki yang berusia kurang lebih dua tahun nbn nbb. Diketahui, anak laki-laki tersebut merupakan anak edy.

Ia menyampaikan bahwa istri edy pergi ke rumah sakit budi kemuliaan (RSBK) untuk memastikan korban yang selamat.

Beberapa saat kemudian, petugas mengkonfirmasi jika ada salah satu mayat menggunakan kaos merah. Mendengar hal itu, putri histeris.

“Aduh...aduh...mereka berdua kakak beradik, ya ampun,” teriaknya.

Dan ketika melihat mayat suaminya, ia langsung pingsan.

Berkat Putri, keempat identitas mayat telah terkonfirmasi. Sebelumnya polisi sempat tidak dapat mengidentifikasikan kelima mayat, karena tidak ditemukan identitas seperti KTP.

(ret)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews