Ini Pesan Film 22 Menit yang Baru Tayang di Batam

Ini Pesan Film 22 Menit yang Baru Tayang di Batam

Batam - Film 22 Menit garapan sutradara Eugene Panji dan Myrna Paramita menyimpan pesan dalam bagi setiap warga Indonesia agar tidak takut terhadap teroris.

Film yang diangkat dari kejadian nyata bom Tamrin beberapa tahun lalu itu resmi tayang di bioskop-bioskop di Indonesia dan sudah disaksikan ribuan penonton.

Antusias masyarakat untuk menyaksikan Film 22 Menit yang berdurasi sekitar 120 menit itu, juga terlihat di Batam.

Salah satunya antusias menonton film itu juga terlihat dari mahasiswa (S2) Magister Hukum 2017 dan mahasiswa Fakultas Hukum (S1) Uniba Batam.

Mereka mengadakan nonton bareng film 22 menit dengan mengundang beberapa personil kepolisian dan komunitas serta awak media di studio Cinema 21 lantai empat Mega Mall, Jumat (27/7/2018) sore.

Wakasat Lantas, AKP Kartijo yang ditemui sesudah pemutaran film mengatakan dari tayangan film tersebut masyarakat bisa belajar agar selalu waspada.

“Kita masyarakat Indonesia juga menyatakan tidak takut kepada terorisme, sesuai dengan hastag yang muncul setelah kejadian,” kata dia kepada batamnews.co.id.

Kartijo berpesan, kejadian itu tentunya menjadi pelajaran bagi kita semua dan jangan mudah terjerumus ke hal-hal semacam itu.

(ude)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews