Tangis Buruh Cuci di Kelulusan Anak Berprestasi

Tangis Buruh Cuci di Kelulusan Anak Berprestasi

Yanti tampak meneteskan air mata di kelulusan anaknya (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Seorang wanita tampak terharu begitu membuka surat pengumuman kelulusan di SMP 1 Meral, Karimun.

Orangtua siswa kelas IX itu membuka surat pengumuman tanda kelulusan anaknya pada Senin (28/5/2018).

Detik-detik mengetahui kelulusan cukup menegangkan. Seluruh siswa duduk dan para orang tua berdiri sambil membuka surat.

Sebanyak 217 siswa kelas IX dan orang tua berkumpul di lapangan sekolah. Orangtua menerima surat tanda kelulusan itu dari para guru.

Surat dibuka. Suasana haru bercampur gembira itu pun menyeruak. Tak jarang diantaranya bersujud sukur. 

Ada juga yang tertawa gembira, dan langsung memeluk anak mereka. Bahkan ada orang tua yang tidak dapat menahan tangis bahagia.

Dari 217 Siswa SMP 1 Meral dinyatakan lulus seratus persen. 

Yanti, orangtua dari Suryanto, tampak menangis bahagia. "Saya bangga senang sekali, anak saya lulus," ujar ibu rumah tangga tersebut sambil berurai air mata.

Yanti mengatakan, sangat bersyukur bisa menyekolahkan anaknya dari keringat sebagai tukang cuci. Selain itu anak keduanya itu juga mendapat beasiswa dari PT Timah untuk bersekolah di SMA N 1 Pemali, Bangka Belitung.

"Bersyukur sekali, anak saya bisa melanjutkan sekolah. Dia dapat beasiswa dari PT Timas dan diasramakan," ucap Yanti sambil menyeka air mata.

Yanti mengatakan anak tersebut sejak jenjang SD hingga SMP selalu mendapat juara kelas.

"Juara terus dari SD sampai SMP ini," katanya.

Yanti adalah seorang buruh cuci sedangkan suaminya buruh bangunan.

Kepala Sekolah SMP 1 Meral Romanda Sillagan menyebutkan, bahwa Suryanto merupakan murid berprestasi. Bahkan pernah menjuarai lomba robotik se-Karimun.

"Dia memang pandai, dari kelas tujuh sampai sembilan juara kelas. Dia juga punya keahlian dalam bidang robotik," ujar Romanda.

Berasal dari keluarga yang tidak mampu, tak membuat prestasi Suryanto lemah.

Romanda juga mengatakan, bahwa dirinya senang dan bangga karena seluruh Siswa SMP 1 Meral lulus seratus persen.

(edo)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews