Dishub Lingga Anggarkan Kembali Pembangunan Pelabuhan Jagoh

Dishub Lingga Anggarkan Kembali Pembangunan Pelabuhan Jagoh

BATAMNEWS.CO.ID, Lingga - Proyek perbaikan Pelabuhan Jagoh, Kecamatan Singkep Barat, Lingga Mangkrak. Hal itu disebakan karena salah satu perusahan pendukung yakni untuk pemasangan tiang pancang mundur dari pengerjaan proyek tersebut pada tahun 2017 lalu. Proyek ini menjadi prioritas Dinas Perhubungan (Dishub) Lingga untuk kembali dilanjutkan.

Kepala Bidang (Kabid) Perhubungan Laut dan Udara (Dishub) Lingga, Sumarno mengatakan, perlu dilanjutkannya pembangunan Pelabuhan Jagoh itu, karena pelabuhan tersebut merupakan pelabuhan tersibuk di Kabupaten Lingga. Dalam sehari, ada 3 kapal fery yang menyinggahi pelabuhan itu.

"Progresnya sudah 40 persen. Itu kemarin dikerjakan oleh CV Diva Lingga. Nanti akan kami hitung ulang. Akan kami cek ulang sisa volume pekerjaan, nanti akan kami usulkan di APBD-P tahun ini," kata dia kepada Batamnews.co.id, Senin (16/4/2018)

Sumarno menjelaskan, jika dulunya pemutusan kontrak yang dilakukan oleh pihak perusahaan dilakukan pada November 2017, maka kelanjutan pembangunan tersebut dapat dimasukkan pada APBD murni 2018.

"Pencairan kemaren hanya uang muka saja, 30 persen. Jadi, sisa dananya masih ada, tapi belum dicairkan, karena dana itu menjadi silpa. Tapi, kami usahakan anggaran yang dijadikan silpa ini akan kami tarik balik untuk melanjuti sesuai volume yang ada," ucapnya.

Adapun anggaran keseluruhan dari pelaksaan pengerjaan Pelabuhan Jagoh tersebut yakni, Rp1.188.888.500 dan baru dicairkan sebesar 30 persen. Sementara, sisanya menjadi silpa tahun 2018.

"Bagaimanapun, pelabuhan itu akan jadi prioritas kami. Kalau tidak bisa dimasukkan di APBD-P tahun ini, itu akan tetap kami masukkan di APBD murni tahun depan," katanya.

Diketahui, pembangunan rehab total Pelabuhan Jagoh tersebut dilakukan pada pertengahan tahun 2017 lalu, dan terhenti pada akhir tahun 2017 yang menyebabkan pembangunan tersebut mangkrak hingga saat ini.

(Ruz)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews