Tak Hanya Membunuh, Khaidir Juga Sering Menjambret

Tak Hanya Membunuh, Khaidir Juga Sering Menjambret

Barang bukti yang disita polisi dari tangan Khaidir (Foto: Yogi ES/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Tersangka pembunuh seorang janda, Khaidir, tergolong penjahat kelas kakap. Tak hanya membunuh, ia juga pernah menjambret. Sepak terjangnya berakhir setelah ditangkap warga usai membunuh Lia Astuti janda berusia 60 tahun.

"Pelaku juga pernah menjambret," ujar Kapolresta Barelang Kombes Hengki saat ekspos kasus kemarin.

Khaidir kali ini naik kelas. Ia tak lagi menjambret, namun merampok. Begitu ketahuan, pria 25 tahun itu pun tak segan-segan menghabisi korbannya.

Sejumlah tusukan bersarang di tubuh Lia. Diduga Khaidir sakit hati karena tak dipinjami uang untuk berobat istrinya.

Ia sempat bertandang ke rumah Lia sebelumnya meminta bantuan. Di rumah Lia, Khaidir hanya diberi air putih yang telah didoakan. Pada saat itu juga ada seorang ustad. 

Sebelum melakukan perampasan dan pembunuhan Khaidir sempat bertemu dengan korban sore hari. 

Dari keterangannya kepada kepolisian ia sudah berniat sore itu karena tidak memiliki kesempatan. Pria asal Medan ini mengurungkan niatnya. 

"Dia sudah ada rencana sorenya, karena memang pelaku sudah tau korban banyak perhiasan dan tinggal sendiri di rumah," jelas Kapolresta Barelang Kombes Hengki ketika ekspos kasus tersebut, Senin (28/8/2017). 

Kemudian, Khaidir melancarkan niatnya pada malam hari pukul 23.00 WIB.

Ia berhasil merampas sejumlah perhiasan yang digunakan Lia. Diantaranya satu buah kalung emas dengan liontin berbentuk jangkar, delapan cincin emas, empat buah gelang emas,  satu buah cincin giok emas, satu pasang gawang emas dan empat buah aksesoris gelang.

Sebelum akhirnya Khaidir berhasil di tangkap warga.

Kejahatan ini dilakukan Khaidir lantaran himpitan beban ekonomi. "Saya butuh uang untuk berobat istri," ujar Khaidir kepada wartawan. 

Bahkan pria mantan pekerja di jackpot Kota Batam itu sudah melakukan perampasan dan pencurian di beberapa tempat. Seperti di Tiban, Batu Ampar, Bengkong dan Nongsa. 

(yes)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews