Tercepat di Uji Coba Jerez, Pebalap Yamaha Siap Lahap Sirkuit Le Mans

Tercepat di Uji Coba Jerez, Pebalap Yamaha Siap Lahap Sirkuit Le Mans

Pebalap Movistar Yamaha Maverick Vinales. (foto: ist/net)


BATAMNEWS.CO.ID, Jerez – Tim Repsol Honda dan Ducati tampil perkasa di Sirkuit Jerez dan memenangkan podium. Sedangkan Yamaha melempem. Usai lomba, para rider MotoGP menggelar uji coba di sirkuit yang sama, Senin, 8 Mei 2017 waktu setempat. Hasil tes ternyata membuat pebalap Movistar Yamaha tidak sabar untuk balapan di Le Mans pekan depan.

Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales sukses menempati posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 38,635 detik.

Pada uji coba tersebut, Vinales dan tim memutuskan untuk menggunakan sasis baru pada motor YZR-M1 miliknya. Ternyata menurut Top Gun –julukan Vinales, sasis baru tersebut bekerja dengan sangat baik.

Bahkan uji coba yang dilakukan menunjukkan yang sangat berbeda saat balapan. Di mana Vinales saat itu kesulitan untuk menggeber motor dalam kecepatan maksimal. Alhasil, rider asal Spanyol itu harus puas finis posisi enam di Jerez.

“Selama uji coba Jerez kami mencoba beberapa hal berbeda pada motor. Sasis baru bekerja sangat baik,” ungkap Vinales, seperti disadur dari laman resmi MotoGP, Rabu (10/5/2017).

“Kami membandingkan dengan pengaturan yang sama seperti kemarin (saat balapan) dengan ban yang sama, untuk melihat apakah sasis bekerja dengan baik. Hari ini kami memiliki hasil yang benar-benar berbeda daripada kemarin,” tuntasnya.

Tes pascabalap yang dijalani oleh para pembalap MotoGP 2017 di Sirkuit Jerez, Spanyol, disambut gembira oleh bos Movistar Yamaha, Massimo Meregalli. Pria berkepala plontos itu menilai bahwa tes pascabalap merupakan sesuatu yang dibutuhkan oleh dua pembalapnya, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, yang tampil melempem pada balapan kemarin.

Meregalli juga mengaku senang karena timnya memiliki kesempatan mencoba ban baru Michelin. Pria berkebangsaan Italia itu menganggap bahwa kesesuaian antara ban dengan motor adalah salah satu yang terpenting untuk meningkatkan performa di lintasan.

“Itu hal yang penting untuk memiliki kemungkinan bertahan di sini untuk melakukan beberapa tes setelah balapan kemarin. Kami memiliki kesempatan untuk menguji sasis yang digunakan kedua pembalap dan juga ban baru yang Michelin bawa,” terang Meregalli, mengutip dari Road Racing World, Selasa (9/5/2017).

Meregalli menjelaskan bahwa timnya akan segera menganalisis data yang didapatnya pada tes pascabalap di Jerez. Mereka kini tengah mempersiapkan diri untuk tampil di Le Mans agar tidak mengulangi kesalahan yang sama.

“Sekarang kami akan menganalisis semua data yang kami kumpulkan kali ini dan kemarin untuk mencoba memahami apa yang harus dilakukan. Kami sangat menantikan untuk membuat langkah lain di Le Mans dalam waktu dua pekan!” pungkas Meregalli.

(ind)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews