Mahasiswa Desak Wali Kota Batam Bayar Tunjangan Hari Tua 5.934 Pegawai

Mahasiswa Desak Wali Kota Batam Bayar Tunjangan Hari Tua 5.934 Pegawai

Mahasiswa Ibnu Sina Batam menggelar aksi demo di depan Kantor Wali Kota Batam

Batam  - Sembilan orang perwakilan mahasiswa STIE Ibnu Sina menyambangi kantor Wali Kota Batam, Rabu (18/2/2015).  
Mereka mendesak  Wali Kota Batam Ahmad Dahlan menyelesaikan tunjangan hari tua dan jaminan perawatan kesehatan 5.934 pegawai negeri sipil dan tenaga honor daerah Kota Batam.

Perwakilan mahasiswa bahkan menuntut pencalonan Wali Kota Batam Ahmad Dahlan dan Wakil Wali Kota Batam Muh Rudi pada Pilkada mendatang ditinjau ulang hingga keduanya menyelesaikan masalah tersebut.  

Aksi mahasiswa digelar menyusul rencana mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudoyono, yang juga Ketua Umum Partai Demokrat ke Batam, 20 Februari 2015 mendatang.

Dahlan dan Rudi merupakan Ketua dan Sekretaris DPD Partai Demokrat Batam. Hingga pukul 13.30 tadi belum satupun perwakilan Pemko Batam menemui mahasiswa.

 

[def]

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews