Sam Budi: Polres Anambas Terbentuk, Sementara Berkantor di Ruko

Sam Budi: Polres Anambas Terbentuk, Sementara Berkantor di Ruko

Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyetujui pendirian Polres di Kabupaten Anambas, Kepri. Polres yang sebelumnya bersifat Polres persiapan, saat ini sudah definitif.

Terbentuknya Polres Anambas tersebut sejalan dengan penetapan Polda Kepri menjadi tipe A. Dan menjadi Polres ke tujuh dibawah Polda Kepri.

"Sudah disetujui berdasarkan surat keputusan dari Kapolri. Kapolresnya juga sudah ditetapkan, namanya AKBP Junoto," ujar Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian seperti dilansir Antara, Selasa (13/12/2016).

Dengan terbentuknya Polres Anambas, kata Sam, artinya penegakan hukum tidak dibawah Polres Natuna lagi.

"Polres Anambas langsung difinitif, bukan berbentuk persiapan lagi. Sementara ini kami meyewa ruko disana sebagai kantornya," kata Sam.

Untuk Wakapolres yang di jabat oleh Kompol Karyono. Tahap awal Sebanyak 103 personil dikirim ke Polres Anambas.

"Kasatreskrim, dan kasat-kasat lain juga sudah ada. Kerangka struktur organisasinya sudah jadi. Mereka segera ke Anambas untuk bertugas. Untuk tahap awal jumlah personil di Polres Anambas sebanyak 103 orang," ujar Sam menjelaskan.

"Lahan sudah ada, nanti 2017 gedung akan segera dibangun, jadi tidak perlu lama-lama berkantor di ruko karena segera ada gedung baru," kata Sam.

 

[is]

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews