Polisi Enggan Menduga soal Dugaan Keterlibatan Ayah Lia Arzalina

Polisi Enggan Menduga soal Dugaan Keterlibatan Ayah Lia Arzalina

Lia Arzalina (Foto: Facebook/Lia Arzalina)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Mahasiswi STAI Ibnu Sina, Lia Arzalina, ditemukan tewas tinggal tulang belulang di Nongsa pada akhir Juli 2016 lalu. Ia diduga kuat dibunuh.

Dugaan terhadap pacarnya, Andre, sejauh ini belum terbukti. Polisi tak menemukan petunjuk kuat mengenai keterlibatan pria tersebut.

Ia juga pada saat Lia hilang, sedang tidak berada di Batam. Polisi tak mau gegabah mencurigai ayah Lia, Zamzali.

 "Kita tidak bisa menduga-duga. Yang jelas kita masih menyelidiki  dan mendalami kasus ini," ucap Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian, di Mapolresta Barelang, Kamis (15/9/2016).

Zamzali secara tragis terlibat kecelakaan dengan truk trailer di Tembesi, Batuaji. Belum diketahui kronologi pasti sehingga Zamzali masuk ke kolong truk trailer tersebut.

Polisi kemungkinan akan menggali kubur ayah dari Lia Arzalina, Zamzali. Penggalian kubur itu untuk mencari informasi mengenai DNA.

"Kita tunggu perintah pimpinan untuk gali kubur. Tapi, sebelumnya kita akan periksa saksi-saki lagi," ujar 

Gali kubur merupakan kangkah terakhir untuk mengambil sample DNA ayah Lia. Sebab, beberapa sample DNA yang telah dikirim ke Labfor Mabes Polri tidak terbaca.

DNA tersebut, kata polisi, akan dicocokkan dengan DNA janin, yang dikandung Lia.

Polisi berharap DNA tersebut bisa menjadi pintu masuk membuka tabir yang masih gelap.

Lia dinyatakan menghilang setelah sehari ketahuan hamil. Kehamilannya sudah diketahui kedua orangtua Lia.

Menurut ibunya beberapa waktu lalu kepada batamnews.co.id, Muria, Lia sempat diperiksa ke dokter kandungan mengenai kehamilannya.

Namun pihak keluarga tidak menyebutkan siapa yang telah menghamili gadis berusia 21 tahun tersebut. 

 

[snw/edo]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews