Sebanyak 3.124 Bilik Suara Pemilu 2024 Tiba di Karimun, Tinta hingga Kotak Suara Menyusul

Sebanyak 3.124 Bilik Suara Pemilu 2024 Tiba di Karimun, Tinta hingga Kotak Suara Menyusul

Truk pengangkut bilik suara Pemilu 2024 saat tiba di Karimun.

Karimun, Batamnews - Sebanyak 3.124 bilik suara telah tiba di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Jumat (13/10/2013). Ribuan bilik suara untuk Pemilihan Umum (Pemilu) itu dibawa menggunakan truk muatan yang tersegel dari Medan, Sumatera Utara, menggunakan kapal Roro.

Bilik suara yang telah berada di Karimun tersebut, saat ini telah dipastikan dengan kondisi yang baik dan lengkap.

“Sudah sampai di Karimun pada hari Jumat dan kondisi bilik suaranya lengkap serta utuh, bilik suara itu sudah disimpan di gudang logistik milik KPU Karimun," kata Komisioner KPU Kabupaten Karimun Muhammad Fadli, Minggu (15/10/2023).

Baca juga: Reza D'Academy Pukau Ribuan Warga di Gebyar Pesona HUT Ke-25 Karimun di Kundur

Disebutkannya juga, bilik suara dengan jumlah 3.124 unit itu, jumlahnya telah sesuai dengan kebutuhan TPS Karimun untuk Pemilu 2024 mendatang. Yakni, jumlah TPS di Karimun untuk Pemilu 2024 berjumlah 781 dan setiap TPS akan disediakan empat unit bilik suara.

Ia menambahkan, saat ini pihaknya masih menunggu kedatangan logistik Pemilu tahap kedua seperti tinta, kotak suara dan segel pada tanggal 19 Oktober mendatang.

"Masih ada beberapa logistik lagi akan tiba sebelum Pelaksanaan Pemilu. 19 Oktober ini ada tinta serta kotak suara," katanya.

Seperti diketahui, Pemilu 2024 tinggal menghitung bulan saja. Sesuai dengan jadwal tahapan Pemilu, pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden akan digelar serentak pada 14 Februari Mendatang.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews