Pemko Padang Mengajak Warga Pasang Biopori untuk Kurangi Genangan Air

Pemko Padang Mengajak Warga Pasang Biopori untuk Kurangi Genangan Air

Wali Kota Padang Hendri Septa dan Wakil Wali Kota Ekos Albar memasang biopori di Komplek Kantor Balaikota Aia Pacah (ist)

Padang, Batamnews - Pemerintah Kota Padang mengambil langkah proaktif dalam mengatasi genangan air akibat hujan lebat dengan melakukan pemasangan biopori. Pemasangan biopori dilakukan di Lapangan Upacara Balaikota Aia Pacah.

Wali Kota Padang, Hendri Septa, bersama Wakil Wali Kota, Ekos Albar, terlihat aktif menanam biopori di lapangan tersebut, sementara unsur Forkopimda juga turut serta dalam pemasangan.

Kasatpol PP Kota Padang, Mursalim, menjelaskan bahwa biopori adalah lubang silindris yang dibuat secara vertikal ke dalam tanah dengan fungsi sebagai lubang resapan untuk mengatasi genangan air.

Baca juga: Avanza Terbalik di Depan Mega Legenda Batam, Sopir serta Penumpangnya Kabur

"Selama ini, ketika curah hujan tinggi dan lama, sebagian besar air mengalir ke dalam got dan langsung ke sungai tanpa banyak yang meresap ke dalam tanah," ungkapnya, dikutip Jumat (21/7/2023).

Mursalim juga menjelaskan bahwa hujan bersamaan dengan air pasang menyebabkan air di sungai tidak mengalir ke laut, menyebabkan banjir di Kota Padang, terutama wilayah yang berada di bawah permukaan laut.

Pemasangan biopori menjadi salah satu upaya Pemerintah Kota Padang melalui Satpol PP untuk melindungi masyarakat agar tidak terjadi banjir akibat hujan lebat dalam jangka waktu lama.

Baca juga: BP Batam Telah Setujui Desain Terminal 2 Bandara Hang Nadim, Ground Breaking Tinggal Menunggu Waktu

"Memperbanyak sumur resapan, terutama di wilayah yang rentan terendam air saat hujan, adalah salah satu cara mengatasi banjir. Salah satu cara ini adalah dengan pemasangan biopori," jelasnya.

Metode kerja biopori adalah meningkatkan daya resap tanah dengan melubangi tanah dan menimbunnya dengan sampah organik.

"Penggunaan sampah organik bertujuan untuk menghasilkan kompos dan juga bermanfaat untuk menyokong kehidupan fauna tanah," tambahnya.

Baca juga: Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad Buka Turnamen Sepakbola Memeriahkan HUT RI ke-78 di Kepulauan Anambas

Mursalim mengajak seluruh warga kota untuk turut serta dalam membuat biopori guna memaksimalkan penyerapan air ke dalam tanah, mengurangi genangan air dan risiko banjir akibat hujan lebat.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews