Mantan Kades di Riau Ditemukan Tewas di Kolam Ikan, Keluarga Enggan Autopsi

Mantan Kades di Riau Ditemukan Tewas di Kolam Ikan, Keluarga Enggan Autopsi

Ilustrasi

Kuansing, Batamnews - Seorang mantan Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, ditemukan meninggal dunia di dalam kolam ikan. Kejadian tragis ini telah mengejutkan masyarakat setempat.

Korban yang diketahui bernama Dueni (60) adalah mantan Kades Pasarbaru, Kecamatan Pangean. Ia ditemukan dalam posisi tertelungkup di dalam kolam ikan yang berada di sekitar kediamannya.

Menurut Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, penemuan jasad pertama kali oleh anak korban. Saat itu, sang anak datang untuk mengantarkan nasi seperti biasa, namun tidak menemukan sang ayah di tempat yang seharusnya.

Setelah melakukan pencarian, sang anak akhirnya menemukan ayahnya tergeletak di dalam kolam ikan yang berada di sekitar tempat tinggalnya.

Baca juga: Andi Buchari Mundur Jadi Dirut BRKS, DPRD Riau: Semoga Dapat Pengganti Terbaik

"Korban tinggal sendirian di sana. Jadi, anaknya setiap hari mengantarkan nasi. Ketika menemukan ayahnya, sang anak langsung meminta bantuan warga sekitar," ujar AKBP Pangucap, Selasa (6/6/2023) pagi.

Warga sekitar segera membawa korban ke Puskesmas Pangean. Berdasarkan pemeriksaan dari pihak Puskesmas, korban diperkirakan telah meninggal dunia tujuh jam sebelumnya.

"Dari informasi yang kami dapat, korban diduga menderita sakit asam lambung dan maag. Oleh karena itu, keluarga korban tidak bersedia untuk melakukan autopsi," jelas AKBP Pangucap.

Setelah proses di Puskesmas selesai, masyarakat Pangean segera mengurus pemakaman korban di pemakaman keluarga.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews