Pangarmabar Akan Buka Lomba Renang Berhadiah Total Rp 130 Juta

Pangarmabar Akan Buka Lomba Renang Berhadiah Total Rp 130 Juta

Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda Achmad Taufiqoerrochman. (foto: iskandar)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pangkalan Angkatan Laut Batam menggelar lomba renang memperingati Hari Maritim di Dermaga Pangkalan TNI Angkatan Laut, Sengkuang, Batuampar, Batam pada Minggu (29/11/2015).

Lomba ini akan dibuka secara resmi oleh Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda  Achmad Taufiqoerrochman.

Dari informasi yang didapatkan batamnews.co.id, lomba renang yang memperebutkan hadiah total Rp 130 juta akan digelar pukul 06.00. Lomba mengambil start di Lanal Batam dan finish di Palm Spring, Kecamatan Nongsa, Batam.

"Lomba ini akan diikuti dua kategori yaitu regu dan perorangan. Sebanyak 38 regu dan 111 untuk kelas perorangan akan ikut perlombaan,"ujar  Letkol Jantiar Sinaga, Koordinator lomba renang laut kepada batamnews.co.id Sabtu (28/11/2015) siang.

Jantiar mengemukakan, lomba renang laut tersebut akan dibagi menjadi dua kategori peserta yang terdiri peserta militer beregu yang berjumlah 5 orang dan peserta sipil perorangan.

Jantiar menuturkan, peserta akan berenang sejauh 5 mil dan mampu berenang selama 3 jam untuk kategori dewasa.

"Seluruh peserta sudah menyerahkan surat keterangan sehat dari dokter karena lomba ini berjarak kurang lebih 9 km ," tuturnya.

Acara ini juga untuk memperingati HUT ke-70 Armada.

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews