Saham Mayora Terbang Usai Kopiko Ada di Pertemuan Luhut dan Elon Musk

Saham Mayora Terbang Usai Kopiko Ada di Pertemuan Luhut dan Elon Musk

Luhut dan Elon Musk Pegang Bungkus Kopiko (Foto: ist)

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bertemu Elon Musk. Dalam pertemuan itu di antara mereka ada brand permen Kopiko. Momen ini terungkap dalam foto yang beredar di media sosial.

Momen ini menjadi perhatian publik. Apa lagi, seperti banyak orang tahu Kopiko merupakan salah satu brand lokal milik Mayora.

Baca juga: Dibeli Elon Musk, Masa Depan Twitter Disebut Tak Pasti

Usai beredarnya foto tersebut, hari ini saham Mayora Indah atau MYOR terbang. Naik 4,91% atau 80,00 poin. Saat ini harganya naik ke level Rp 1.710/saham.

Alasan adanya brand Kopiko di pertemuan Luhut dan Elon Musk, Duta Besar Indonesia Untuk AS Rosan Roeslani mengatakan karena menjadi permen yang dibawa astronot ke antariksa. Ia tidak memberikan keterangan lebih detail lagi.

"Karena kopiko adalah permen yang dibawa astronot ke antariksa," katanya via detikcom, Selasa (26/4/2022).

Sebagai informasi, dalam foto yang beredar, Luhut dan Musk tampak duduk di sebuah ruangan dan berhadapan sambil memegang Kopiko. Keduanya sama-sama menatap merek permen lokal itu.

Beberapa orang di ruangan ikut menyaksikan momen tersebut. Ada juga yang mengabadikan momen langka itu.

Pertemuan itu Luhut didampingi oleh CEO & Presiden Direktur Bakrie & Brother Anindya Novyan Bakrie, Duta Besar Indonesia Untuk AS Rosan Roeslani dan beberapa pengusaha.

Baca juga: Elon Musk Siapkan Rp 625 Triliun untuk Ambil Alih Twitter

Tujuan dari pertemuan itu disampaikan oleh Anindya Novyan Bakrie. Ia mengatakan pertemuan itu bermaksud untuk meyakinkan Tesla penjajakan kerja sama dengan Indonesia terkait penyediaan dan pemrosesan Nikel sebagai bahan baku Battery Cell yang berlandaskan Environment, Social dan Governance (ESG) yang baik dan berkelanjutan. Hal ini disampaikan melalui akun LinkedIn-nya.

"Kami juga mendapatkan Tour langka di dalam pabrik mobil dan baterai Tesla. Luar biasa pengaturan Supply Chain nya yang efektif dan rapi di pabrik Tesla!," kata dia dikutip Selasa (26/4/2022).

Ia juga menyampaikan, dalam pertemuan ini dibahas terkait program G20/B20. Mereka juga mengundang Elon Musk untuk bergabung dalam event International Advisory Caucus B20 dan hadir di acara B20 di pertengahan November ini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews