Kantor KPU Batam Didemo

Unjuk Rasa di Kantor KPU Batam Rusuh, Massa Lempari Polisi

Unjuk Rasa di Kantor KPU Batam Rusuh, Massa Lempari Polisi

Pengunjuk rasa di Kantor KPU Batam berusaha merangsek masuk ke Kantor KPU Batam. (Foto: Edo Alba)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kerusuhan terjadi di Kantor KPU Kota Batam. Para pengunjuk rasa mendesak masuk setelah perundingan selesai tanpa ada kejelasan.

Mereka melempari para anggota polisi yang tengah berjaga dengan botol air mineral. “Kami ingin masuk, kami ingin masuk pak polisi,” ujar pengunjuk rasa, Kamis (15/10/2015).

Sementara itu ratusan polisi masih tetap berjaga di depan pintu masuk kantor KPU. Mereka berusaha tak terpancing dengan aksi para pengunjuk rasa yang mulai tak sabaran itu.

“Pak Kapolres harus tegas, kami bersabar dan tinggalkan kerja, ini demi kepentingan rakyat,” ujar seorang orator semakin membakar semangat para pengunjuk rasa.

Beruntung pada saat emosi para pengunjuk rasa memuncak, calon gubernur Kepri Soerya Respationo, turun dan meminta massa pendukungnya untuk tenang.

“Saya minta untuk tenang dan mundur,” ujar Soerya. Perlahan para pendukung pun mundur dan tenang.

Soerya mengatakan, pendemo untuk tidak melempari polisi yang tengah bertugas. "Sodara-sodara, harap tenang. Tidak ada urusan (ini) dengan polisi," ujar Soerya lagi dengan menggunakan pengeras suara.

 

[edo]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews