Kualifikasi Piala Dunia 2022

Jepang Pesta 14 Gol ke Gawang Mongolia

Jepang Pesta 14 Gol ke Gawang Mongolia

Jepang pesta gol ke gawang Mongolia (Foto:ist/net)

Chiba, Batamnews - Hasil mengejutkan terjadi kala Timnas Jepang bersua Mongolia pada kualifikasi Piala Dunia 2022. Tim Samurai Biru berpesta gol 14-0. Luar biasa!

Mongolia vs Jepang tersaji pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Grup F. Pertandingan digelar di Stadion Fuku-Ari, Chiba, Jepang, Selasa (30/3/2021) malam WIB.

Jepang tampil digdaya sepanjang pertandingan dengan melepaskan 34 tembakan dan 80 persen penguasaan bola, sementara Mongolia hanya dua kali melakukan percobaan. Pada babak pertama, skuad asuhan Hajime Moriyasu itu unggul lima gol tanpa balas.

Takumi Minamino membuka keran gol Jepang di menit ke-13. Empat gol lainnya dicetak Yuya Osaku (23'), Daichi Kamada (26'), Hidemasa Morita (33'), serta gol bunuh diri Khash-Erdene Tuya (39').

Selepas turun minum, Jepang semakin menggila. Tidak tanggung-tanggung, kesebelasan Negeri Sakura itu menambah sembilan gol ke gawang Mongolia.

Osaku mencetak dua gol tambahan pada menit ke-55 dan 90+2. Tiga pemain lainnya mencatatkan brace di paruh kedua atas nama Shou Inagaki (68', 90+3'), Junya Ito (73', 79') dan Kyogo Furuhashi (78', 86'). Satu gol lainnya disumbangkan Takuma Asano (90+1'), sekaligus membawa Jepang menang telak 14-0 atas Mongolia.

Opta mencatat, kemenangan Jepang 14-0 atas Mongolia menjadi rekor kemenangan terbesar kedua Nippon sepanjang sejarah. Skor terbesar Samurai Biru sampai saat ini yakni ketika mereka menang 15-0 atas Filipina di tahun 1967.

Dengan kemenangan ini, Timnas Jepang semakin kokoh di Grup F dengan 15 poin dari lima pertandingan yang sudah dijalani. Sementara itu, Mongolia terbenam di posisi buncit dengan tiga poin dari tujuh laga.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews